Sebagai Bentuk Protes, Suporter Persik Kediri Galang Donasi Bayar Denda dari Komdis PSSI

- 7 Agustus 2023, 08:00 WIB
Sebagai Bentuk Protes, Suporter Persik Kediri Galang Donasi Bayar Denda dari Komdis PSSI
Sebagai Bentuk Protes, Suporter Persik Kediri Galang Donasi Bayar Denda dari Komdis PSSI /INSTAGRAM @aliansisuporterpersik/

ZONA SURABAYA RAYA - Aliansi Suporter Persik Kediri seperti ingin memberi sindiran keras untuk PSSI.

Aliansi Suporter Persik Kediri ingin meniru beberapa kelompok suporter lain yaitu dengan melakukan patungan untuk membayar sanksi dari komdis PSSI terkait larangan suporter melakukan away di kompetisi Liga 1 kali ini.

Setelah Bonek melakukan penggalangan dana untuk membayar denda yang diberikan komdis PSSI kepada Persebaya Surabaya, kini giliran Aliansi Suporter Persik Kediri melakukan kegiatan serupa.

Setelah fans Persebaya, fans Persija juga melakukan kegiatan yang sama. Kegiatan pengumpulan dana Aliansi Suporter Persik tersebut digunakan untuk melunasi denda tim kesayangan yaitu sebesar Rp25 juta.

Baca Juga: Lawan Persik Kediri, Bali United Waspadai Kebangkitan Macan Putih

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Aliansi Suporter Persik (@aliansisuporterpersik)

Kegiatan ini juga dilakukan saat nonton bareng pertandingan Persik Kediri kontra Bali United. Kegiatan nobar sekaligus donasi digelar di depan Terminal SLG, Kediri.

Selain itu, donasi juga bisa dilakukan dengan transfer ke rekening Bendahara Aliansi Suporter Persik Kediri, Ferry Ariesta Rubianto. untuk alur donasi bisa dilihat di akun Instagram @aliansisuporterpersik.

Baca Juga: Paul Munster Bisa Jadi Monster di Liga 1, Benarkah Segera Merapat ke Persebaya Surabaya?

Sanksi finansial ini sebagai akibat dari kehadiran ratusan fans tanpa atribut untuk mendukung Persib Bandung saat laga tandang melawan Persik Kediri pada pekan kelima lalu saat bermain di Kediri.

Aliansi Suporter Persik Kediri memberikan statement bahwa sepak bola adalah kesenangan. Sepak bola adalah kebahagiaan. Hal itu bisa musnah karena regulasi dari federasi yang tak punya arah.

"Ayo Persikmania dimanapun kalian berada, kita bersama menggalang dana untuk menutup hukuman denda yang diterima tim Persik Kediri dari komdis PSSI," sebut Aliansi Suporter Persik Kediri.

Ketua Aliansi Suporter Persik Kediri, Bagus Hutomo menyatakan bahwa donasi itu sebagai bentuk aksi positif yang dilakukan Persikmania serta kepedulian terhadap tim kebanggan masyarakat Kediri tersebut.

Kegiatan ini sangat positif karena Persikmania ingin membantu tim ini untuk membayar denda dan sebagai bentuk penolakan kebijakan dari PSSI yang dinilai kurang tepat.

Bagus juga menjelaskan tentang kebijakan PSSI soal denda atas kehadiran suporter tamu tanpa atribut ini tak punya dasar hukum yang kuat.

Baca Juga: Venue Pertandingan Bali United vs PSM Makassar di Liga 1 Resmi Ditukar, Ini Alasannya

Selain itu, pembuat kebijakan tersebut juga tidak dapat menunjukkan hitam diatas putih. Kebijakan muncul dari ucapan lisan dinilai kurang kuat untuk diterapkan.

Sebelumnya, Bonek berhasil mengumpulkan donasi untuk membantu manajemen Persebaya Surabaya untuk membayar sanksi dari komdis PSSI.

Baca Juga: Persiapan Jelang Lawan Persis Solo, Permainan Persib Bandung Makin Solid

Mereka telah mengumpulkan donasi sebesar Rp25.192.700 demi meringankan klub Bajul Ijo tersebut.

Penyerahan dana hasil donasi dari para fans Persebaya dilakukan oleh Bonek saat jeda pertandingan saat laga Persebaya Surabaya melawan RANS Nusantara pada pekan keempat Liga 1 2023/2024 lalu.

Saat penyerahan hasil donasi tersebut, tampak tiga tokoh bonek untuk menyerahkan dana secara simbolis kepada Direktur Persebaya Surabaya, Candra Wahyudi.

Tiga tokoh Bonek tersebut antara lain Huzin Ghozali, Sinyo Devara dan Erik Wicaksono.***

Editor: Rangga Putra

Sumber: INSTAGRAM @aliansisuporterpersik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah