LIGA 1: Terusir dari Stadion GBT, Persebaya Surabaya Pindah Homebase ke Stadion Joko Samudro?

- 5 Januari 2023, 14:35 WIB
Terusir dari GBT, Persebaya Surabaya Pindah Homebase ke Stadion Joko Samudro?
Terusir dari GBT, Persebaya Surabaya Pindah Homebase ke Stadion Joko Samudro? /Instagram.com/@officialpersebaya/

ZONA SURABAYA RAYA- Menjelang putaran dua Liga 1 2022-2023 yang dimulai 14 Januari mendatang, Persebaya Surabaya malah terusir dari Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Stadion GBT seharusnya menjadi homebase Persebaya Surabaya. Namun karena stadion ini bakal direnovasi untuk venue Piala Dunia U-20 pada Mei-Juni 2023, Tim Bajol Ijo terpaksa harus pindah markas.

Stadion Joko Samudro Gresik menjadi solusi alternatif sebagai homebase Persebaya Surabaya. Apalagi, lokasinya di perbatasan kota Surabaya dan Gresik.

Stadion Joko Samudro Gresik juga terbilang masih bangunan baru. Diresmikan September 2015, stadion ini berkapasitas 40 ribu penonton.

Baca Juga: LIGA 1: Persebaya Surabaya Tidak Butuh Stopper Baru, Begini Skenario Aji Santoso Usai Dandi Maulana ke Persija

Hanya saja, laga perdana Persebaya pada putaran kedua pada 14 Januari 2023 melawan Persikabo Bogor, dipastikan tanpa penonton.

Pasalnya, Green Force kena sanksi dua laga home tanpa penonton sebagai hukuman pitch invasion saat Persebaya menjamu Rans Nusantara FC di Stadion Gelora Delta Sidoarjo pada September 2022 lalu.

Walikota Surabaya Eri Cahyadi ikut turun tangan membantu Persebaya mencari solusi markas untuk lanjutan musim ini.

Eri langsung menelepon Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani (Gus Yani), agar Persebaya diperbolehkan bermain di Stadion Gelora Joko Samudro.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Persebaya.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah