Jelang Laga Arema FC vs Persebaya, Polisi Peringatkan Bonek dan Aremania: Awas Provokasi di Medsos

- 24 September 2022, 13:28 WIB
Jelang Laga Arema FC vs Persebaya, Polisi Peringatkan Bonek dan Aremania: Awas Provokasi
Jelang Laga Arema FC vs Persebaya, Polisi Peringatkan Bonek dan Aremania: Awas Provokasi /Arema FC

ZONA SURABAYA RAYA- Laga panas dan penuh gengsi bakal tersaji di pekan ke 11 Liga 1 2022-2023. Arema FC bakal menjamu rival abadinya Persebaya Surabaya pada Sabtu, 1 Oktober 2022.

Pertemuan Persebaya Surabaya kontra Arema FC kerap diwarnai perang urat saraf (psy war) pendukung kedua tim, yakni Bonek Mania dan Aremania.

Bahkan, tak jarang muncul konten-konten negatif dari suporter fanatik Persebaya Surabaya maupun Arema FC, yang berpotensi provokatif.

Apalagi pada laga sebelumnya, terjadi kericuhan saat Persebaya dikalahkan Rans Nusantara FC di Gelora Delta Sidoarjo.

Baca Juga: Jelang Persebaya vs Arema FC, Supoter Pertanyakan Brylian Aldama: Nggak Pernah Kelihatan, Apa Sudah Pergi?

Kericuhan juga terjadi saat Arema FC bertemu Persik Kediri pada pekan lalu.

Karena itulah, Kepolisian Resor (Polres) Malang sejak dini memberi peringatan (warning) terhadap Bonek dan Aremania menjelang laga Arema FC vs Persebaya Surabaya.

Baca Juga: PERSEBAYA HARI INI: Tak Mau Larut dalam Duka, Pemain Berharga Rp4,3 Miliar Yakin Menang Lawan Arema FC

Polisi minta para suporter untuk tidak terprovokasi kabar hoaks yang tersebar di media sosial, menjelang laga Singo Edan vs Bajol Ijo tersebut.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x