Supporter Surabaya Ancam Demo PSSI, Buntut Kasus Wasit Persela vs Persebaya

- 2 November 2021, 22:53 WIB
Keputusan wasit Mustofa Umarella saat memimpin pertandingan Persebaya vs Persela masih berbuntut, hingga supporter mengancam akan demo PSSI
Keputusan wasit Mustofa Umarella saat memimpin pertandingan Persebaya vs Persela masih berbuntut, hingga supporter mengancam akan demo PSSI /instagram.com/@perselafc

ZONA SURABAYA RAYA- Andie Peci yang dikenal sebagai pentolan Bonek, pendukung Persebaya Surabaya, membuat unggahan mengejutkan. Ia merencanakan demo besar-besaran untuk memprotes Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) yang diketuai Mochamad Iriawan.

Ancaman mendemo PSSI itu disampaikan Andie Peci melalui akun Twitternya @andiePeci, Selasa 2 November 2021.

Demo itu akan digelar jika PSSI dalam kurun waktu 7 hari tidak menyelesaikan kasus wasit Mustofa Umarella yang membatalkan gol Jose Wilkson saat Persebaya melawan Persela Lamongan pada 21 Oktober 2021. Derby Jatim itu berakhir dengan skor 1-1.

Persebaya bisa mendapatkan 3 poin, jika gol Jose Wilkson tak dianulir. Di sisi lain, Mustofa Umarella membiarkan striker Persela Ivan carlos yang dalam posisi offside, sehingga berhasil membobol gawang Persebaya.

Baca Juga: Di Balik Sanksi Bruno dan Wasit Persela, Siapa Pria Berompi Satgas Anti Mafia Bola? Polri: Satgas Sudah Bubar!

Cuitan Andie Peci, pentolan Bonek yang akan gelar demo
Cuitan Andie Peci, pentolan Bonek yang akan gelar demo Tangkapan layar Twitter @AndiePeci

"Jika 7 hari ke depan tidak ada sanksi utk wasit yg pimpin laga Persebaya saat lawan Persela

Kita demonstrasi besar-besaran di Surabaya
Lokasi demonstrasi menyusul

Wani!," demikian cuit Andie Peci di akun Twitternya.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Twitter @AndiePeci


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x