Tarian Penyambutan Dari Suku Asmat Rumpun Bismam, Untuk Tamu Istimewa Mereka Mensos Risma

- 5 Juni 2023, 17:05 WIB
Tarian Penyambutan Dari Suku Asmat Rumpun Bismam, Untuk Tamu Istimewa Mereka Mensos Risma  ZONA SURABAYA RAYA - Tabuhan tifa bersahut-sahutan di Aula Keuskupan Agats, Kabupaten Asmat, Papua Selatan, menjadi pertanda persiapan tarian penyambutan dari Suku Asmat untuk kedatangan Menteri Sosial (Mensos
Tarian Penyambutan Dari Suku Asmat Rumpun Bismam, Untuk Tamu Istimewa Mereka Mensos Risma ZONA SURABAYA RAYA - Tabuhan tifa bersahut-sahutan di Aula Keuskupan Agats, Kabupaten Asmat, Papua Selatan, menjadi pertanda persiapan tarian penyambutan dari Suku Asmat untuk kedatangan Menteri Sosial (Mensos /Dimas

Tak hanya memanaskan kendang dari kulit biawak dengan api, penabuh tifa yang berisikan pria-pria dewasa ini juga kerap kali mengelus bagian kendang, agar panas api yang didapat kendang lebih merata.

Baca Juga: Mensos Risma Sampai di Aula Pusat Pastoral Keuskupan Agats, Dan Tagih Bunga Anggrek Serta Ikan Asin

Dalam tarian penyambutan tersebut, tak hanya berisikan pria-wanita dewasa, namun juga remaja hingga anak-anak. Mereka menggunakan pakaian adat bagian bawah dari jerami hingga tali rafia yang dihaluskan, dan menggunakan mahkota berbahan bulu di kepala mereka.

Berbeda halnya dengan Kepala Suku Asmat Rumpun Bismam, Felipe Owom. Ada hiasan di bagian hidung Felipe, dan juga dia membawa tombak berbahan kayu ukir sebagai pelengkap baju adatnya.

Hingga waktu kedatangan Mensos Risma tiba, puluhan penari berdiri dan berjejal di depan pintu masuk Aula Keuskupan Agats. Risma yang datang langsung mendapatkan sajian tarian penyambutan dari Suku Asmat Rumpun Bismam.

Tak hanya itu, meski sering kali Risma ke Asmat, dia tampak senang melihat tarian penyambutan yang ditujukan pada dirinya. Risma juga diberikan mahkota dari bulu putih, saat akan masuk dan melewati puluhan penari.

Untuk diketahui, Suku Asmat sangatlah banyak, ada sekitar 12 rumpun di dalamnya, satu diantara sekian banyak adalah Rumpun Bismam yang kerap kali dijumpai Mensos Risma.

Baca Juga: HLUN 2023, Mensos Temukan 35 Pasangan Pernikahannya Belum Tercatatkan Secara Resmi

Untuk membedakannya terbilang cukup sulit, yakni dibedakan dari dialek dan logat. Karena setiap rumpun di Suku Asmat, memiliki perbedaan dari hal itu.

Selain itu, kedatangan dari Mensos Risma sendiri adalah memberikan bantuan kepada masyarakat Suku Asmat yang membutuhkan berupa 100 bibit Babi, telur untuk gizi anak Asma, dan long boat buatan para pemuda Asmat, yang dibantu oleh Praktisi Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS).** *

Halaman:

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x