Boleh Lebaran di Kampung Warga Dihimbau untuk Mudik Lebih Awal

- 23 April 2022, 18:05 WIB
Ilustrasi mudik Lebaran 2022.
Ilustrasi mudik Lebaran 2022. /Antara/Rivan Awal Lingga/

ZONA SURABAYA RAYA -  Komisi Kepolisian Nasional (KOMPOLNAS) mengapresiasi kesiapan Korps Lalulintas Polri jelang Operasi Ketupat 2022.

“Saya dari Kompolnas tentunya menyampaikan apresiasi dengan apa yang sudah di siapkan oleh Korlantas Polri dalam pengamaman operasi ketupat 2022,” ungkap Anggota Kompolnas, Irjen Pol (Purn), Pudji Hartanto Iskandar,saat di temui wartawan di markas Korlantas Polri, dilansir dari laman Kompolnas_ri, Sabtu 23 April 2022.

Mantan Kakorlantas Polri itu, juga menghimbau kepada masyarakat agar bisa mudik lebih awal,sebagaimana yang telah dihimbau oleh Presiden.

Baca Juga: Korlantas Polri Siapkan Skema Kemacetan Mudik Lebaran 2022

“Kemudian kepada masyarakat sesuai dengan apa yang sudah di himbau oleh Presiden, dimana pemerintah berharap masyarakat bisa mudik lebih awal sesuai dengan jadwal yang sudah ada di masing-masing keluarga. Kemudian juga di harapkan kepada masyarakat agar bisa memanfaatkan apa yang menjadi jadwal yang sudah di sampikan oleh Polri dalam hal ini Korlantas. Tentunya dalam hal ini bisa membantu Polri. Sehingga kepadatan dari apa yang menjadi kekhawatiran dari Korlantas Polri, terkait kemacetan, itu tidak terjadi,” himbau Pudji.

Pudji juga menghimbau, kepada personil Korlantas Polri, untuk tetap semangat melaksanakan tugas, tentunya akan menghasilkan suatu hasil yang baik yaitu mudik bisa lebih cepat, lebih lancar dan aman.

Baca Juga: Syarat Mudik Lebaran Terbaru 2022, Pemudik Kereta Api kini tak perlu Tes PCR

“Manejement lalulintas seperti yang diarahkan Presiden itu betul. Pastinya hal itu sudah disiapkan dan akan dilaksanakan beberapa alternatif kebijakan oleh Kakorlantas,” tandasnya.*"*

Editor: Timothy Lie

Sumber: kompolnas.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x