BI Berkomitmen Jaga Stabilitas Harga dan Perkuat Koordinasi Kebijakan

- 19 Agustus 2021, 18:46 WIB
Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo.
Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo. /Dok. Bank Indonesia

ZONA SURABAYA RAYA - Sebagai Bank Sentral Indonesia, Bank Indonesia (BI) berkomitmen untuk menjaga harga dan memperkuat koordinasi dengan pemerintah.

Komitmen tersebut baik di tingkat pusat maupun daerah melalui Tim Pengendali Inflasi (TPI dan TPID).

Perry mengatakan saat ini inflasi tetap rendah yakni Indeks Harga Konsumen (IHK) pada Juli 2021 tercatat inflasi 0,08 persen (mtm) sehingga inflasi IHK sampai Juli 2021 mencapai 0,81 persen (ytd).

Seperti diikuti Zonasurabayaraya.pikiran-rakyat.com dalam Pengumuman Hasil Rapat Dewan (RDG) Bulanan BI secara virtual, Kamis, 19 Agustus 2021 , Perry Warjiyo, Gubernur Bank Indonesia mengatakan, komitmen BI dalam menjaga harga tersebut termasuk menjaga ketersediaan selama implementasi kebijakan Gubernur melalui PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan).

Baca Juga: Bank Indonesia Gandeng BMPD dan IPEBI Jawa Timur Sumbangkan Alat Terapi Oksigen Pasien COVID-19

"Secara tahunan, inflasi IHK tercatat 1,52 persen (yoy), meningkat dibandingkan dengan inflasi bulan sebelumnya sebesar 1,33 persen (yoy)," terang Perry.

Perry melanjutkan, inflasi semakin rendah sejalan dengan terbatasnya permintaan domestik, terjaganya kecepatan, dan konsistensi kebijakan Bank Indonesia mengarahkan ekspektasi inflasi pada target.

"Sedangkan inflasi pada kelompok volatile food dan administered prices sedikit meningkat, peningkatan ini disebabkan oleh kenaikan harga komoditas hortikultura dan berlanjutnya transmisi kenaikan emisi tembakau," lanjut Perry.

Dilanjutkan bahwa inflasi diperkirakan akan berada dalam kisaran sasarannya 3,0 persen plus minus satu persen pada tahun 2021 dan tahun 2022, Agustus 2021 ini Bank Indonesia memperkirakan perkembangan harga tetap relatif terkendali dan diperkirakan inflasi sebesar 0,04 persen (mtm).

Halaman:

Editor: Julian Romadhon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x