Usai Ramalan Tsunami BMKG, Kini Jawa Barat Diguncang Gempa yang Getarkan Delapan Daerah, Warga Panik

- 6 Juni 2021, 10:36 WIB
Ilustrasi gempa
Ilustrasi gempa /Unsplash/Dave Goudreau

Mereka semua yang berada di rumah langsung keluar. "Lumayan 3 sampai 5 detik, meski di luar rumah getaranya masih kencang, sampai kabel listrik ikut bergoyang. Semua warga melakukan hal yang sama dan berkumpul di tengah jalan," ungkapnya.

Dalam deteksi BMKG, getaran gempa dirasakan di Ranca Buaya, Sindang Barang, Cipamingkis, Cikatomas, Pameungpeuk, Banjar, Pangalengan, dan Karanganyar.

Baca Juga: Jadi Pentolan Bonek Slengekan, Cak Tessy Kisahkan Jadi Religius hingga Dipercaya Keluarga Mensos Risma

Untuk diketahui, Skala II MMI ini berarti getaran gempa dirasakan oleh beberapa orang, serta benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

Sementara skala III MMI, getaran dirasakan nyata dalam rumah serta terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.

Sebelumnya, BMKG sempat mengungkap prediksinya soal gempa di pesisir Jawa dari Jawa Barat hingga Jawa Timur. Gempa besar diprediksi bakal terjadi, yang bisa memicu gelombang tsunami hingga 29 meter. ***

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah