Infinix Note 30 Series Resmi Diperkenalkan di Surabaya, Harga Mulai Rp 2 Jutaan

- 9 Juni 2023, 18:22 WIB
Infinix Note 30 Series Resmi Diperkenalkan di Surabaya, Harga Mulai Rp 2 Jutaan
Infinix Note 30 Series Resmi Diperkenalkan di Surabaya, Harga Mulai Rp 2 Jutaan /Zona Surabaya Raya/Budi q

Layar ponsel ini memiliki sebuah punch hole yang menampung kamera depan 32 MP. Beralih ke bagian belakang ponsel, ada tiga kamera yang terdiri dari kamera utama 108 MP, kamera depth sensor 2 MP, dan kamera QVGA.

Untuk sektor dapur pacu, Infinix Note 30 Pro ditenagai chipset MediaTek Helio G99, yang dipadukan dengan RAM 8 GB serta penyimpanan media 256 GB. Ada fitur RAM Extended 8 GB untuk mengekspansi kapasitas RAM hingga 16 GB.

Harga dan Spesifikasi Infinix Note 30 5G
Harga dan Spesifikasi Infinix Note 30 5G Tangkapan Layar dari Akun Instagram @beritagadget

Ponsel ini sudah dibekali dengan baterai 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 68 watt dengan kabel serta 15 watt nirkabel.

Dengan teknologi ini, ponsel bisa mengisi daya 1-80 persen dalam waktu 30 menit. Di samping itu, Infinix Note 30 Pro memiliki fitur Bypass mode. Fitur ini memungkinkan ponsel mengisi daya langsung ke mainboard.

Baca Juga: Kembali Digelar International Food Exhibition Terbesar di Surabaya

"Sehingga bisa menjaga temperatur smartphone tetap stabil dengan suhu rata-rata turun hingga 2-7 derajat celcius. Dengan fitur ini, pengguna bisa bermain game mobile sembari mengisi daya smartphone, tanpa khawatir perangkat menjadi panas" kata Angga.

Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 13 dilapisi antarmuka XOS 13. Fitur lain yang dibawa Infinix Note 30 Pro meliputi NFC, pemindai sidik jari terintegrasi tombol power (side-mounted fingerprint scanner), fitur tahan air dan debu dengan rating IP53, dual stereo speaker garapan JBL, audio jack 3.5mm, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, USB Type-C, serta slot microSD.

Spesifikasi Infinix Note 30 4G Infinix Note 30 4G

Perbedaannya ada di sisi kamera utamanya. Infinix Note 30 memiliki kamera utama 64 MP, ditemani kamera depth sensor 2 MP, dan kamera QVGA. Untuk kamera selfienya adalah 16 MP Untuk spesifikasi layarnya, Infinix Note 30 mengusung panel LCD 6,78 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 240 Hz, serta tingkat kecerahan 580 nits.

Halaman:

Editor: Budi W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x