Sering Diremehkan, Ternyata PISANG Ampuh Atasi Serangan VERTIGO

- 13 Februari 2022, 08:00 WIB
Ilustrasi buah pisang.
Ilustrasi buah pisang. /Pixabay.com/t_watanabe

ZONA SURABAYA RAYA - Tahukan kamu bahwa selain obat-obatan medis, gejala vertigo juga bisa diatasi dengan mengkonsumsi aneka buah. Karena berbagai nutrisi yang terkandung di dalam buah tersebut, dipercaya dapat meredakan keluhan pusing yang disebabkan oleh vertigo.

Vertigo bisa menyerang kapanpun dan di manapun, sebab vertigo bukanlah suatu penyakit, melainkan gejala dari kondisi tertentu. Keluhan ini bisa membuat penderitanya mengalami pusing berputar dan bahkan kehilangan keseimbangan.

Nah, dari sekian banyak buah ternyata pisang yang mungkin sering diremehkan karena dianggap buah yang murah, ternyata memiliki kandungan yang bisa mengatasi serangan vertigo.

Seperti dilansir dari laman Healthy Food House, Minggu 13 Februari 2022, ini dia beberspa buah yang dipercaya dapat meredakan gejala vertigo.

Baca Juga: Kabar Gembira Buat Para Cewe, Mau Langsing Cukup Konsumsi Buah Ini Secara Teratur Lemak di Perut Hilang

1. Pisang
Pisang diklaim sebagai buah untuk mengobati vertigo. Hal ini karena kandungan vitamin B3 dalam pisang mampu menjaga fungsi saraf dan meredakan pusing.

Selain itu, buah ini juga menjadi bagian dari makanan yang mengandung vitamin C tinggi sehingga konsumsinya juga bisa meredakan gejala vertigo.

2. Kiwi
Kiwi juga dipercaya dapat untuk obat vertigo, karena kandungan vitamin C yang tinggi. Vitamin ini berperan sebagai antioksidan yang dapat mengurangi peradangan akibat suatu penyakit dan salah satunya adalah penyakit Meniere yang memiliki gejala vertigo.

3. Alpukat
Alpukat merupakan buah dengan sumber lemak sehat, protein, dan magnesium. Pada kondisi vertigo, salah satu penyebabnya adalah kekurangan magnesium. Oleh karena itu, konsumsi buah alpukat diduga bisa membantu penanganan gejala vertigo.

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: Healthy Food House


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x