Ungkap Khasiat Air Tajin Menurut dr. Zaidul Akbar, Murah dan Bisa Atasi Asam Lambung

3 Januari 2022, 11:50 WIB
Ilustrasi asam lambung. /Pixabay

ZONA SURABAYA RAYA – Menurut dr. Zaidul Akbar, selain murah air tajin dapat mengatasi sakit asam lambung yang di derita oleh seseorang.

Perlu diketahui, salah satu organ penting dalam tubuh yaitu lambung jadi salah satu organ pencernaan yang punya fungsi sangat vital bagi tubuh.

Maka, sangat penting bagi kita harus bisa untuk menjaga kesehatan lambung.

Ada beberapa hal yang dapat menyebabkan sakit pada lambung, salah satunya ialah dengan pemilihan jenis makanan yang masuk kedalam perut.

Jika kalian tidak memperhatikan jenis makanan, maka akan berpotensi menyebabkan asam lambung.

Dilansir melalui laman Medical News Today, dalam kondisi normal, asam lambung tetap berada di perut untuk membantu proses pencernaan makanan.

Baca Juga: Minum Air Dingin Berbahaya Bagi Kesehatan Khususnya Ginjal, Begini Kata dr. Zaidul Akbar

Kondisi asam lambung tersebut bisa terlihat dari adanya asam yang lambung yang naik dari perut seseorang hingga ke kerongkongan.

Bahkan dokter Zaidul Akbar mengatakan jika lambung jadi permasalahan yang umum dialami orang Asia, khususnya Indonesia.

Terlebih, dengan berkembangnya varian baru Covid-19 membuat asam lambung jadi salah satu penyebab terpaparnya virus tersebut.

Baca Juga: Info Vaksin Covid-19 Surabaya, Dosis Sinovac dan AstraZeneca, Senin 3 Januari 2022, Yuk Datang

“Karakter virus ini sudah lebih baru dan canggih lagi. Virus ini sekarang mulai masuk ke pencernaan, khususnya akan menyerang orang-orang yang bermasalah di pencernaan,” ujar dr. Zaidul Akbar.

Jadi agar bisa mengatasi permasalahan asam lamgbung yang di derita tersebut, Zaidul menyarankan konsumsi air tajin.

Air tajin sendiri merupakan air yang berasal dari rebusan beras.

“Air tajin ini sangat baik untuk memperbaiki kondisi asam lambung. Konsumsi air tajin ini adalah salah satu cara yang bisa temen-temen lakukan untuk menjaga asam lambung,” ujar Zaidul Akbar.

Ia mengungkapkan, yang menjadi alasan mengapa air tajin ini bagus untuk menghilangkan asam lambung adalah adanya unsur amilum di dalam air tajin.

“Amilum untuk menenangkan dan menyeimbangkan lambung supaya tidak bermasalah,” ucapnya.

Meski punya manfaat yang baik bagi asam lambung, tapi dr. Zaidul menyarankan agar memakai air tajin yang berasal dari beras organik atau non pestisida.

 Baca Juga: Ramalan Shio Senin 3 Januari 2022 Shio Kerbau, Macan, Kelinci: Hari Menyenangkan untuk Kisah Romantis Anda

“Usahakan agar memakai air tajin hasil dari beras non pestisida atau yang organik,” ujarnya.

Selain mengonsumsi air tajin dari beras, kalian juga bisa menggunakan air tajin yang berasal dari ubi singkong atau ubi kayu sebagai gantinya.

Air tajin hasil dari ubi singkong atau ubi kayu juga punya kandungan amilum tinggi yang baik untuk kesehatan lambung.***

Editor: Julian Romadhon

Tags

Terkini

Terpopuler