Pajak Surabaya Gelar Program 'Bakti Kawan Disabilitas Membangun Negeri' Menyasar UMKM Disabilitas

- 16 Desember 2023, 14:15 WIB
Pajak Surabaya Gelar Program 'Bakti Kawan Disabilitas Membangun Negeri' Menyasar UMKM Disabilitas
Pajak Surabaya Gelar Program 'Bakti Kawan Disabilitas Membangun Negeri' Menyasar UMKM Disabilitas /DJP Jatim

 

ZONA SURABAYA RAYA - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jawa Timur I (Kanwil DJP Jawa Timur I) menggelar sosialisasi perpajakan bertajuk "Bakti Kawan Disabilitas Membangun Negeri" dalam rangka Hari Disabilitas Internasional.

Acara ini dihadiri oleh 20 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) penyandang disabilitas yang tergabung dalam Forum Organisasi Disabilitas Jawa Timur dan Himpunan Wanita Disabilitas Jawa Timur.

Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Kanwil DJP Jawa Timur I, Sugeng Pamilu Karyawan, menegaskan komitmen DJP dalam memberikan layanan perpajakan yang adil dan tanpa diskriminasi kepada semua lapisan masyarakat, termasuk penyandang disabilitas.

Baca Juga: Kanwil DJP Jatim I Terus Giatkan Komunikasi Dua Arah Bersama Pemangku Kepentingan

Program ini bertujuan memberikan pemahaman mengenai manfaat pajak serta asistensi dalam membuat Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) melalui e-registration guna mendukung kegiatan usaha UMKM.

Joko Widodo, Ketua Forum Organisasi Disabilitas Provinsi Jawa Timur, menyambut baik inisiatif Kanwil DJP Jawa Timur I dalam menyelenggarakan sosialisasi perpajakan untuk penyandang disabilitas. Ia menekankan pentingnya kesetaraan hak dan kewajiban bagi penyandang disabilitas dalam konteks perpajakan.

Sosialisasi perpajakan "Bakti Kawan Disabilitas Membangun Negeri" dipimpin oleh Penyuluh Pajak Ahli Muda Gisella Ayu Pradipta, hasil kerja sama antara Kanwil DJP Jawa Timur I dengan Forum Organisasi Disabilitas Provinsi Jawa Timur dan Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HWDI) Wilayah Jawa Timur.

Halaman:

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah