Cawapres Mahfud MD Ungkap Pesan Gus Dur: Kalau Mau Jadi Pejabat, Baca Doa Ini

- 3 Desember 2023, 19:08 WIB
Cawapres Mahfud MD saat keliling ke pondok pesantren di Situbondo
Cawapres Mahfud MD saat keliling ke pondok pesantren di Situbondo /Instagram @mohmahfudmd

ZONA SURABAYA RAYA - Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD terus bergerak keliling Jawa Timur. Tokoh asal Madura ini pun menyempatkan diri ziarah ke makam Presiden ke-4 RI, KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) di Jombang.

Di makam Gus Dur yang berada di kompleks Pondok Pesantren Tebuireng itu, Mahfud MD ikut tahlil dan berdoa hingga menabur bunga.

Pada kesempatan itu pula, Mahfud MD mengungkap sejumlah pesan Gus Dur kepada dirinya. Di antaranya pesan berupa nasihat doa.

“Pak Mahfud, kalau kamu mau jadi pejabat, biar masuknya nyaman dan kerjanya baik serta biar nanti keluarnya juga nyaman dalam artian tidak membebani orang, tidak membawa beban, suruh baca doa Allahumma rabbi adkhilni mudkhala shidqin wa akhirijni mukhraja shidqin waj’alli min ladunka sulthanan nashiira,” ungkap Mahfud seperti dilansir dari laman resmi PDI Perjuangan Jawa Timur, Minggu 3 Desember 2023.

Baca Juga: Jawa Timur Panas! Zulhas dan Khofifah Akan Panasi Mesin PAN untuk Menangkan Prabowo-Gibran, Ini Agendanya

Artinya: Ya Tuhanku, masukkanlah aku secara masuk yang benar dan keluarkanlah (pula) aku secara keluar yang benar dan berikanlah kepadaku dari sisi Engkau kekuasaan yang menolong.

Doa itu, menurut Mahfud MD, memiliki makna bagaimana seorang manusia agar selalu masuk ke dalam satu tempat kerja dengan cara masuk yang benar dan jujur, hingga masa tugasnya usai.

"Juga dilakukan dengan cara yang benar dan jujur, serta menjadi pribadi yang bisa menolong orang banyak," sambung Mahfud MD yang saat ini masih menjabat Menkopolhukam.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x