Cawapres Mahfud MD Ungkap Pesan Gus Dur: Kalau Mau Jadi Pejabat, Baca Doa Ini

- 3 Desember 2023, 19:08 WIB
Cawapres Mahfud MD saat keliling ke pondok pesantren di Situbondo
Cawapres Mahfud MD saat keliling ke pondok pesantren di Situbondo /Instagram @mohmahfudmd

Baca Juga: SBY Sebut Capres Harus Seperti Tokoh Wayang Arjuna dan Krisna, Puji Prabowo atau Sentil Ganjar?

Mahfud MD Garap Suara Tapal Kuda

Usai keliling pondok pesantren di Jombang, Cawapres Mahfud MD melanjutkan kunjungannya ke Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah, Sukorejo, Situbondo, Minggu, 3 Desember 2023.

Situbondo merupakan salah daerah yang dikenal dengan sebutan Tapal Kuda. Di daerah ini merupakan basis santri dan banyak orang keturunan Madura.

Tiba di Ponpes ini, Mahfud MD disambut wakil pengasuh ponpes Kiai Haji Afifuddin Muhajir.

Baca Juga: Tantang Gibran, Hary Tanoe Ingin Ada Debat Cawapres One on One, Ini Alasannya

"Kami tidak bicara dukungan karena kiai-kiai sudah punya sikap politik masing-masing dan otonom. Saya minta doa saja," ucap Mahfud MD kepada wartawan seperti dilansir Antara.

Menurut dia, para kiai saat ini sudah cerdas untuk menentukan pilihan dan sikap politik.
Meski demikian, ia berharap dan terpenting bagaimana rakyat dan santri tidak menjadi korban karena perbedaan politik.

"Sejauh ini saya berkunjung ke kiai-kiai, mungkin ada banyak alternatif tawaran dari luar, ya kiai bisa memutuskan sendiri. Tapi, silaturahmi tetap jalan," ungkapnya. ***

 

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah