Mantab, Kota Madiun Raih Terbaik Pertama Kirab Pataka Jawa Timur

- 17 November 2023, 11:15 WIB
Mantab, Kota Madiun Raih Terbaik Pertama Kirab Pataka Jawa Timur
Mantab, Kota Madiun Raih Terbaik Pertama Kirab Pataka Jawa Timur /Pemkot Madiun

 

ZONA SURABAYA RAYA - Kota Madiun yang juga dikenal sebagai Kota Pendekar patut diakui jika tak pernah sepi prestasi.

Hal itu dibuktikan dengan raihan terbaru yakni penghargaan yang diberikan pada Kota Madiun atas prestasinya sebagai penyelenggara terbaik pertama Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya 2023 Provinsi Jawa Timur.

Penghargaan itu diberikan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Prov Jatim, Benny Sampirwanto, kepada Kasatpol PP dan Damkar Kota Madiun, Sunardi.

Baca Juga: Sentra Terpadu Kartini Luncurkan Juknis ATENSI di Kota Madiun dan Kabupaten Magetan, Tujuannya Begini

Secara sah Kota Madiun menerima penghargaan dalam acara Jambore Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Siaga Pemilu 2024 di Bumi Perkemahan Coban Rondo Kabupaten Malang.

Kirab Bendera Pataka Jer Basuki Mawa Beya dilaksanakan dengan keliling ke 38 Kab/Kota se Jatim dan juga menempuh jarak sekira 2.001 kilometer, yang juga merupakan rangkaian peringatan Hari Jadi Jawa Timur.

Sunardi mengucapkan syukur atas raihan tersebut, dan itu merupakan kerja keras sekaligus sinergitas yang terbayarkan.

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: Pemkot Madiun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah