Keponakan Hasan Aminuddin Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD Kabupaten Probolinggo

- 15 September 2023, 07:01 WIB
Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo, Andi Suryanto Wibowo saat melantik Mantan Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo
Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo, Andi Suryanto Wibowo saat melantik Mantan Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo /Zona Surabaya Raya/Ahmad Saifullah /

ZONA SURABAYA RAYA - Keponakan Hasan Aminuddin resmi dilantik oleh DPRD Kabupaten Probolinggo untuk menjadi anggota DPRD Kabupaten Probolinggo.

Keponakan Hasan Aminuddin yang dilantik menjadi anggota DPRD Kabupaten Probolinggo ini ialah Imam Suhrowardi.

Selain itu ada juga Tis Atun Nur sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Kabupaten Probolinggo sisa masa jabatan 2019-2024 dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Probolinggo, Kamis 14 September 2023.

Imam Suhrowardi yang merupakan Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo periode 2014-2029 ini dilantik menggantikan Rizka Nur Fajria Umami dan Tis Atun Nur dilantik menggantikan Sugiyanto. 

Baca Juga: Atlet Selam Kabupaten Probolinggo Berjaya di Porprov Jatim, Raih Medali Emas

Mereka diganti karena kemunduran diri. Pelantikan dan pengambilan sumpah janji ini dipimpin oleh Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo Andi Suryanto Wibowo.

Kedua kader Partai NasDem tersebut dilantik dan diambil sumpahnya berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. 

Peresmian Pengangkatan Pengganti Antar Waktu anggota DPRD Kabupaten Probolinggo Imam Suhrowardi dilakukan berdasarkan SK Gubernur Jawa Timur Nomor 171.426/886/011.2/2023 dan Tis Atun Nur dilakukan berdasarkan SK Gubernur Jawa Timur Nomor 171.426/884/011.2/2023.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah