Antusias, Forkopimda Jatim Pantau Masyarakat Maritim, Wujudkan Kesehatan Secara Komprehensif

- 18 Juli 2021, 15:23 WIB
Forkopimda Jatim Pantau Masyarakat Maritim, Wujudkan Kesehatan Secara Komprehensif
Forkopimda Jatim Pantau Masyarakat Maritim, Wujudkan Kesehatan Secara Komprehensif /Zona Surabaya Raya/Ist

ZONA SURABAYA RAYA- Serbuan vaksinasi kepada warga Jawa Timur terus dilakukan. Dan kali ini vaksinasi kepada masyarakat maritim di wilayah Perak, langsung dicek Forkopimda Jawa Timur, Minggu 18 Juli 2021.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengatakan ini semua kita lakukan dengan ikhtiar, semua harus bersinergi, kita dedikasikan untuk herd immunity yang diharapkan bisa mewujudkan kesehatan masyarakat secara lebih komprehensif.

Kegiatan ini, kata Khofifah Indar Parawansa dilakukan, guna mendukung program pembangunan nasional.

Selain wilayah maritim yang menjadi pintu masuk penyebaran covid-19, dan kawasan pelabuhan yang menjadi sentra perekonomian bagi masyarakat maritim di Perak.

Dengan pemberian vaksin ini diharapkan dapat memberikan benteng bagi kesehatan masyarakat, sehingga roda perekonomian dapat kembali normal.

Baca Juga: Koarmada II Diserbu 1.000 Orang Siap Divaksin

"Maka mulai sekarang saatnya, kita mengajak kembali kepada seluruh masyarakat. Tolong, tetap disiplin menjaga protokol kesehatan, tolong tetap jaga 5M. Pemerintah akan memaksimalkan 3T testing, tracing dan treatment," kata Gubernur Jatim.

Semua kegiatan secara sinergi ini, insyaallah akan memberikan percepatan pada terwujudnya kekebalan komunitas atau herd immunity.

"Dengan kerja keras, kita semua hadiahkan HUT RI ke 76 dengan hadiah terindah yaitu terwujudnya herd Immunity, bagi warga negara Indonesia,"harapnya.

Halaman:

Editor: Julian Romadhon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah