Polisi Probolinggo Ungkap Kronologi Kecelakaan di Gending 3 Meninggal Dunia

1 Agustus 2023, 13:00 WIB
Warga dan polisi saat mengevakuasi korban didalam mobil Avanza di Gending Probolinggo /Zona Surabaya Raya/Ahmad Saifullah /

ZONA SURABAYA RAYA - Kecelakaan yang membuat tiga orang meninggal dunia di jalan Raya Gending Kabupaten Probolinggo, polisi ungkap kronologinya.

Kecelakaan hebat yang terjadi pada Selasa 1 Agustus 2023 di Jalan Raya Gending tepatnya di Desa Randupitu Kabupaten Probolinggo ini, terjadi sekitar pukul 05.20 WIB.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Zona Surabaya Raya (Pikiran Rakyat Media Network) kalau kecelakaan yang membuat tiga orang meninggal dunia itu sudah langsung di evakuasi.

Kecelakaan yang melibatkan empat kendaraan itu ialah Kendaraan Truck Box Nopol S-8016-NJ, Toyota Avansa Nopol P-1846-AN, serta Truck Nopol L-8814-CAC dan Sepeda motor Nopol N-6455-ON.

Baca Juga: Dulu Gemparkan Surabaya, Kini Dua Buron Kasus Penipuan Apartemen Sipoa Bernasib Tragis

Baca Juga: Ketua Komisi VI DPR RI Puji Pertamina, Gerak Cepat Soal Gas Elpiji 3 Kilogram 

Sedangkan empat kendaraan yang terlibat kecelakaan di jalan raya Gending Kabupaten Probolinggo ini dikemudian oleh Deny Hardiyanto, warga Dusun Kranggan V/14-C Rt 03 Re 01 Desa Kranggan Kecamatan Kranggan Kota Mojokerto untuk pengemudi Kendaraan Truck Box.

Selanjutnya Moch Pardi (47) dusun Bedean Rt 29 Rw 06 Desa Jambe Sari Kecamatan Jambe sari Darus solah Kabupaten Bondowoso yang mengemudi Kendaraan Toyota Avansa.

Begitu juga Dani Kristanto (36) warga dusun Janti Rt 02 Rw 02 Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang, yang mengemudi Kendaraan Truck.

Baca Juga: Kecelakaan di Gending Probolinggo, Tiga Orang Meninggal

Ada juga Maimuna (53) yang merupakan Guru di Dusun Bringin Desa Pikatan Kecamatan Gending Kabupaten Probolinggo yang mengemudi kendaraan sepeda motor Honda Beat.

Kanit Lakalantas Polres Probolinggo, IPDA Aditya Wikrama mengatakan, kalau semula kendaraan Truck Box Mits Nopol S-8016-NJ dikemudikan berjalan dari arah timur ke barat dengan kecepatan tinggi.

Namun sesampai di lokasi , truk tersebut karena kurang memperhatikan situasi depan sehingga menabrak dari arah belakang kendaraan Toyota Avanza.

Baca Juga: Mobil Taksi Online Asal Sidoarjo Dibawa Kabur Begal di Probolinggo Terungkap, Polisi Kantongi Indentitasnya

Sehingga, kendaraan Toyota Avanza tersebut, terdorong ke kanan dan terjadi kontra dengan kendaraan Truck Nopol L-8814-CAC yang dikemudikan Dani Kristanto.

Sedangkan kendaraan Truck Box Nopol S-8016-NJ oleng kiri turun ke bahu jalan hingga menabrak kendaraan sepeda motor Nopol N-6455-ON dikendarai oleh seorang guru yang berjalan dari arah barat ke timur.

"Akibat peristiwa ini membuat 3 orang meninggal dunia dan 5 lainnya mengalami luka-luka,"kata Kanit Lakalantas Polres Probolinggo, IPDA Aditya Wikrama.

 Baca Juga: Pemkab Probolinggo Keluarkan Larangan Penggunaan Tabung Gas Elpiji 3 Kilogram Untuk Golongan Ini

Dia juga mengungkapkan, penyebab terjadinya kecelakaan itu diduga karena kealfaan dan kelalaian pengemudi kendaraan truck Box.

"Pada saat berjalan dengan kecepatan tinggi kurang memperhatikan situasi depan,"pungkasnya. ***

 

 

 

 

Editor: Ali Mahfud

Tags

Terkini

Terpopuler