Makin Parah Ratusan Rumah di Pajarakan Probolinggo Terendam Banjir

26 Mei 2022, 17:15 WIB
Seorang anak kecil berdiri diatas kursi yang dikepung Banjir di Kecamatan Pajarakan. /Zona Surabaya Raya/Camat Pajarakan Four Zona Surabaya Raya /

ZONA SURABAYA RAYA - Selain di Kecamatan Gending, banjir juga menerjang 5 desa di Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo, Kamis, 26 Mei 2022.

5 desa yang diterjang banjir itu di Desa Karangpranti, Desa Karanggeger, Desa Penambangan dan Desa Gejugan serta Desa Sukokerto.

"Di Kecamatan Pajarakan ada 5 desa yang terendam banjir mas," jelas Camat Pajarakan, Rachmad Hidayanto, pada Zona Surabaya Raya (Pikiran Rakyat Media Network) melalui sambungan teleponnya.

Menurutnya, dari 5 desa itu yang paling parah berada di Desa Gejugan dan Desa Karangpranti.

Baca Juga: Banjir di Probolinggo Macet Parah

"Sementara dua desa yang paling parah," sebutnya.

Diperkirakan masih kata Rachmad, ada ratusan rumah yang terendam banjir di 5 desa itu.

"Ratusan yang terendam. Ini sambil didata oleh para kepala desa," paparnya.

Sebelumnya diberitakan, Banjir menerjang 5 desa di Kecamatan Gending Kabupaten Probolinggo, Kamis 26 Mei 2022.

5 desa yang diterjang banjir itu ialah, Desa Gending, Desa Jatiadi, Desa Pesisir dan Desa Klaseman dan Brumbungan Lor.

Supriadi warga Desa Gending mengungkapkan, kalaua banjir itu terjadi sekitar pukul 6.15 WIB pagi.

"Puncaknya pagi mas"ungkapnya saat dilokasi.

Sementara itu, Kepala Desa Pesisir Kecamatan Gending Kabupaten Probolinggo, Sanimo mengatakan, kalau sumbernya banjir dari Desa Gending.

Baca Juga: Korban Banjir di Gending Probolinggo Sempat Mengungsi

"Kalau Desa Gending sudah banjir mas, pasti Desa Pesisir juga banjir," tegasnya melalui sambungan telepon pada Zona Surabaya Raya (Pikiran Rakyat Media Network).

Menurutnya, data sementara ada ratusan rumah di Desa Pesisir yang terendam banjir.

"Data sementara 300 rumah yang terdampak banjir mas," paparnya.

Sementara itu, Kepala Desa Jatiadi Kecamatan Gending Tutik Subartiyah membenarkan banjir desanya itu.

"Betul mas, ini air masih belum surut," pungkasnya. ***

Editor: Timothy Lie

Tags

Terkini

Terpopuler