Jalur Pantura Probolinggo Lumpuh Diterjang Banjir, Warga: Macet Panjang

- 26 Mei 2022, 11:19 WIB
Jalur Pantura Probolinggo di Desa Brumbungan Lor terlihat Antrian panjang kendaraan. /Zona Surabaya Raya/Taufik
Jalur Pantura Probolinggo di Desa Brumbungan Lor terlihat Antrian panjang kendaraan. /Zona Surabaya Raya/Taufik /

ZONA SURABAYA RAYA - Banjir genangi jalur Pantura penghubung Probolinggo-Situbondo di Jalan Raya Nasional Kecamatan Gending Kabupaten Probolinggo, Kamis 26 Mei 2022.

Banjir itu akibat intensitas hujan tinggi yang terjadi di Kabupaten Probolinggo sejak pagi.

Salah satu pengguna jalan, Taufik melaporkan pada Zona Surabaya Raya (Pikiran Rakyat Media Network), kalau banjir yang menghanyutkan jalan itu membuat kemacetan.

"Mas, Banjir mas di Jalan Raya Nasional masuk desa Brumbungan Lor Kecamatan Gending,"jelas Taufik, melalui sambungan teleponnya.

Baca Juga: Banjir Rob Terjang Puluhan Hektar Tambak di Probolinggo, Petani Garam Merugi Ratusan Juta

Bahkan, Taufik sendiri mengirimkan sejumlah video banjir dan kemacetan.

"Macetnya lumayan agak panjang mas,"paparnya.

Taufik menjelaskan, kalau kendaraan roda dua tidak bisa menerobos banjir itu.

"Kalau sepeda motor gak bisa menerobos mas. Kalau nerobos pasti macet,"tegasnya.

Halaman:

Editor: Budi W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x