Sadis, Wanita ini Bantai Korbannya Lalu Dijadikan Kue dan Sabun

- 31 Januari 2022, 09:00 WIB
Ilustrasi pembunuhan
Ilustrasi pembunuhan /Pixabay/Twighlightzone

ZONA SURABAYA RAYA - Pembunuh berantai ternyata tak hanya sekedar cerita rekaan di dalam film, atau novel klasik.

Seorang pembunuh berantai terkenal dan sadis, Leonarda membantai korbannya dan menjadikan mayat mereka sebagai kue dan sabun.

Dilansir ZonaSurabayaRaya.com dari kanal YouTube Georgia Marie, Senin 32 Januari 2022, kisah mengerikan ini terjadi pada 1939, di mana anak kesayangan Leonarda memutuskan untuk bergabung dalam pasukan Italia guna mempersiapkan perang dunia II.

Untuk menyelamatkan anaknya tersebut, Leonarda percaya bahwa satu-satunya cara adalah dengan menumbaIkan nyawa manusia. Korbannya adalah 3 orang wanita paruh baya yang bernama Faustina Setti, Fransesca Soavi, dan Virginia Cacioppo.

Baca Juga: Curiga Pacarnya Selingkuh, Wanita ini Bakar Apartemen dan Tewaskan 46 Orang

Leonarda menjebak para korbannya dengan berpura-pura menjadi seorang peramal. Ketiga korbannya tersebut dikelabui dengan diberikan ramalan palsu akan nasib mereka, serta diiming-imingi pekerjaan.

Ketika korbannya datang, Leonarda akan menyuguhkan anggur merah dan membuat mereka mabuk hingga tidak sadarkan diri. Lalu saat korban kehilangan kesadaran, barulah aksi sadisnya itu dimulai.

Setelah berhasil membuat para korbannya mabuk dan tidak sadarkan diri, Leonarda akan langsung mengeksekusinya dengan membunuh dan memotong-motong tubuh korban dengan menggunakan kapak dan pisau daging menjadi beberapa bagian. Sementara darahnya akan ia kumpulkan ke dalam sebuah baskom.

Potongan tubuh korban itu kemudian ia kuliti dan diambil dagingnya, lalu merebusnya bersama beberapa bahan campuran untuk membuat sabun sampai mengental.

Baca Juga: Selamat dari Kecelakaan Pesawat, Wanita ini Tewas Terlindas Mobil Penyelamat

Setelah mengental, ia lalu akan mencetaknya menjadi sabun untuk dijual.

Sementara darah korban yang ada di dalam baskom ia campurkan dengan tepung dan bahan pembuat kue lainnya.

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: YouTube Georgia Marie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah