Ingin Gaji Besar? Ini Ada Lowongan Kerja di Indocement untuk Lulusan S1 dan S2

21 Agustus 2021, 10:50 WIB
Ingin Gaji Besar? Ini Ada Lowongan Kerja di Indocement untuk Lulusan S1 dan S2 /Instagram @kemnaker

ZONA SURABAYA RAYA- Kesempatan kerja di tengah sulitnya mendapatkan pekerjaan saat pandemi Covid-19. PT. Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (Semen Indocement) membuka lowongan untuk lulusan S1 dan S2.

Pendaftaran lamaran kerja di Pabrik Semen Indocement ini dibuka mulai 23 Agustus hingga 10 September 2021.

Lowongan kerja di Indocement diutamakan masih sigle dengan rentang usia maksimal 25 tahun (bagi lulusan S1) dan 28 tahun (S2).

Tentunya pelamar lowongan kerja di Indocement disaratkan menguasai Bahasa Inggris.

Baca Juga: Vaksinasi Massal di GOR Delta Sidoarjo 23 Agustus 2021, Dosis 1 AstraZeneca dan Moderna, Daftar di Link ini

"#LokerNaker Untukmu Rekanaker!
⁣⁣⁣⁣⁣⁣
PT. Indocement Tunggal Prakarsa Tbk membuka kesempatan bagimu untuk mengikuti program Management Trainee.
Info lebih lanjut pada website https://indocement.co.id/Karier. Periode pendaftaran 23 Agustus - 10 September 2021.

Ayo buruan siapkan diri Rekanaker dan daftarkan diri kamu sebelum terlambat! Mention teman, tetangga, dan saudaramu agar mereka tahu informasi baik ini. Selamat berjuang!⁣ Wujudkan #IndonesiaKompeten!," demikian informasi lowongan kerja dari Kementrian Ketenagakerjaan melalui akun Instagramnya @kemnaker, Sabtu 21 Agustus 2021.

Baca Juga: 7 Lokasi Pendaftaran Vaksin Dosis 1 dan 2 di Surabaya dan Sidoarjo 20-23 Agustus 2021, Simak Syaratnya

Ingin Gaji Besar? Ini Ada Lowongan Kerja di Indocement untuk Lulusan S1 dan S2 Tangkapan layar laman indocement.co.id

Sebagai informasi, PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk merupakan salah satu produsen semen di Indonesia. Indocement merupakan produsen terbesar kedua di Indonesia.

Baca Juga: Perkuat Segmen, BMW Indonesia Perkenalkan Kendaraan Terbarunya

Selain memproduksi semen, Indocement juga memproduksi beton siap-pakai, serta mengelola tambang agregat dan tras.

Indocement memiliki 13 buah pabrik, sepuluh di antaranya berada di Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Dua berada di Cirebon, Jawa Barat, dan satu di Tarjun, Kotabaru, Kalimantan Selatan.

Sedang semen yang dipasarkan dengan merek Tiga Roda dan Semen Rajawali. ***

Editor: Ali Mahfud

Tags

Terkini

Terpopuler