Lengkap dan Murah! 7 Tempat Belanja Oleh-oleh di Surabaya yang Khas, Ada Cak Cuk hingga Lapis Kukus

- 12 April 2024, 13:00 WIB
Tempat Belanja Oleh-oleh di Surabaya yang Khas dan Terkenal
Tempat Belanja Oleh-oleh di Surabaya yang Khas dan Terkenal /Instagram @pusol.burudy

ZONA SURABAYA RAYA - Berikut ini rekomendasi 7 tempat belanja oleh-oleh di Surabaya yang khas dan terkenal. Surabaya yang menjadi kota terbesar kedua di Indonesia memiliki banyak tempat wisata dan oleh-oleh khas kota pahlawan.

Saat berkunjung ke Surabaya, Jawa Timur, tidak lengkap rasanya bila tak membeli oleh-oleh. Sejumlah oleh-oleh khas Surabaya bisa didapat, seperti berbagai olahan ikan khas Pantai Kenjeran. Ada ikan segar, ikan asap, bandeng presto dan aneka kerupuk ikan.

Oleh-oleh khas Surabaya lainnya yang bisa diborong adalah kaus Cak Cuk dan batik khas Surabaya.

Lantas, di mana bisa membeli oleh-oleh tersebut? Berikut ini 7 rekomendasi tempat oleh-oleh khas di Surabaya yang paling terkenal sepanjang 2024.

1. Pasar Atom

Pasar Atom merupakan pasar lengendari di Surabaya dan berdiri sejak 1960-an. Lokasinya tidak jauh dari Tugu Pahlawan Surabaya.

Di sini menjadi tempat yang direkomendasikan untuk belanja oleh-oleh. Sebab Pasar Atom banyak tersedia baju, kaus, aksesori, hingga kuliner khas Surabaya. Ada lontong mie Nyonya Marlia, Cakue Peneleh, dan Kue Dollar.

Uniknya, pedagang di sini rata-rata keturunan China. Jadi wisatawan bisa menemukan oleh-oleh khas Surabaya yang tak ditemukan di tempat lain.

2. Mirota Batik

Mirota Batik merupaka toko batik yang menawarkan berbagai macam batik berkualitas tinggi dengan berbagai motif dan khas Surabaya. Lokasinya di Jalan Semolowaru dan Jl. Sulawesi, Kota Surabaya.

Selain batik khas, tersedia beraneka macam barang di sini. Mulai dari peralatan rumah tangga, dekorasi, aksesoris, perhiasan, souvenir, sampai buku-buku tua.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah