10.000 Porsi Lontong Cap Go Meh Gratis 2024 Ludes Disantap Warga di Balai Kota Surabaya

- 26 Februari 2024, 11:00 WIB
Serunya Perayaan Imlek Malam Cap Go Meh 2024 di Balai Kota Surabaya sampai 10.000 porsi Lontong Cap Go Meh ludes.
Serunya Perayaan Imlek Malam Cap Go Meh 2024 di Balai Kota Surabaya sampai 10.000 porsi Lontong Cap Go Meh ludes. /Pemkot Surabaya/

ZONA SURABAYA RAYA - Pemerintah Kota Surabaya bersama Paguyuban Masyarakat Tionghoa Surabaya mengadakan serangkaian acara Perayaan Imlek Malam Cap Go Meh 2024 di Balai Kota Surabaya, pada Minggu, 25 Februari 2024.

Ribuan masyarakat memadati Balai Kota Surabaya sejak sore hari, memeriahkan acara yang menjadi bukti komitmen Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, bahwa Balai Kota adalah rumah toleransi.

Tahun ini, Perayaan Imlek Malam Cap Go Meh menjadi kegiatan kedua di Balai Kota Surabaya setelah Perayaan Natal 2024.

Baca Juga: Besok, Perayaan Cap Go Meh di Taman Surya Surabaya, Ajang Akbar demi Mewujudkan Kerukunan Umat

Wali Kota Eri Cahyadi berharap agar semua agama dan budaya bisa merayakan momen penting di Balai Kota Surabaya, menjadikannya rumah toleransi yang sejati.

Dalam acara tersebut, Pemkot Surabaya dan Paguyuban Masyarakat Tionghoa Surabaya menyediakan 10.000 porsi Lontong Cap Go Meh, hasil karya 50 pelaku UMKM Surabaya.Lontong tersebut dibagikan secara gratis kepada warga yang memadati Balai Kota Surabaya.

Gelaran dimulai dengan berbagai pertunjukan seni, termasuk seni musik klasik Mandarin, Wushu, Barongsai, dan kolintang.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi membuka acara dengan pukulan tambur, menyatakan keberhasilan perayaan Cap Go Meh sebagai wujud bahwa Balai Kota adalah milik bersama.

"Syukurlah perayaan Cap Go Meh berlangsung dengan sukses. Hal ini menegaskan bahwa Balai Kota adalah kepunyaan bersama, milik setiap agama, dan dimiliki oleh semua warga," ujar Wali Kota Eri Cahyadi.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x