UPDATE BOM! Ledakan ke-2 di Mako Brimob Surabaya Ternyata Bukan Bom, tapi Trafo Listrik

- 4 Maret 2024, 14:38 WIB
Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto memberikan keterangan mengenai insiden ledakan di Markas Brimob Surabaya
Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto memberikan keterangan mengenai insiden ledakan di Markas Brimob Surabaya /Zona Surabaya Raya/Antok

ZONA SURABAYA RAYA - Update terbaru ledakan yang terjadi di kawasan Mako Brimob Polda Jatim di Jalan Gresikan, Kecamatan Krembangan, Kota Surabaya, pada Senin 4 Maret 2024.

Sempat terdengar suara ledakan ke-2 saat hujan deras mengguyur kota Surabaya, ternyata ledakan tersebut bukan berasal dari bom. Ledakan itu bersumber dari trafo listrik PLN.

Menurut petugas PLN yang melakukan pengecekan di lokasi, ledakan tersebut terjadi karena gangguan pada sistem listrik di Markas Brimob.

Baca Juga: DUARRR! Ledakan ke-2 Terdengar di Markas Brimob Surabaya saat Hujan Deras, Terlihat Cahaya dan Dentuman Keras

"Ledakan terjadi saat hujan deras turun, mungkin mempengaruhi kestabilan sumber listrik, sehingga terjadi gangguan pada trafo di sekitar TKP," kata Pak Desi, petugas tersebut.

Penjelasan ini mengakhiri spekulasi dan kekhawatiran masyarakat terhadap potensi ancaman yang lebih besar

Sementara itu, Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto menerangkan ledakan yang terjadi pukul 10.19 WIB di Kantor Subden Detasemen Gegana Polda Jatim itu diduga berasak daru sisa-sisa temuan bahan peledak yang akan dimusnahkan.

Menurutnya, saat ini tim sedang bekerja dari Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jatim, dibantu im Gegana. Termasuk diback up anggota Sat Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak dalam olah TKP.

Baca Juga: HOT NEWS! Ledakan Keras Diduga Bom Terjadi di Markas Brimob Surabaya, Warga Panik

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x