KABAR GEMBIRA jelang Ramadhan 2024, Pemkot Surabaya Buka Pasar Murah di 31 Kecamatan, Siap-Siap!

- 2 Maret 2024, 22:00 WIB
Ilustrasi pasar murah Ramadhan 2024 di Kota Surabaya.
Ilustrasi pasar murah Ramadhan 2024 di Kota Surabaya. /Pemkot Surabaya/

ZONA SURABAYA RAYA - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Perdagangan (Dinkopdag) Kota Surabaya bersiap untuk membuka kembali pasar murah di 31 Kecamatan.

Langkah ini diambil untuk menjaga stabilitas harga bahan kebutuhan pokok, khususnya beras, menjelang bulan Ramadan.

Devie Afrianto, Kepala Bidang Distribusi Perdagangan Dinkopdag Kota Surabaya, mengungkapkan bahwa pembukaan pasar murah tidak hanya menyediakan beras, tetapi juga komoditas bahan pokok lainnya, seperti gula dan minyak.

Baca Juga: Jelang Ramadhan Satpol PP Surabaya Segel 6 Unit Rusunawa yang Terbengkalai: Tindakan Tegas Atasi Pelanggaran

"Kita sedang menentukan lokasi, jadwal, dan kuota pasar dengan segera," kata Devie pada Sabtu 2 Maret 2024.

Distribusi Beras di Seluruh Kota

Devie menjelaskan bahwa Dinkopdag Surabaya bekerja sama dengan Bulog telah mendistribusikan beras ke 64 titik pasar di seluruh Kota Surabaya.

Pendistribusian ini melibatkan pasar yang dikelola oleh Dinkopdag Surabaya, PD Pasar Surya, hingga Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK).

Proses pendistribusian beras sudah berlangsung sejak pekan lalu, dan pendistribusian berikutnya dijadwalkan pada pekan depan.

"Pendistribusian berjalan sesuai permintaan pedagang di masing-masing pasar. Ada yang setengah ton, ada yang seperempat ton, tergantung pada permintaan pedagangnya," jelas Devie.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x