Pastikan Pelayanan Warga Berjalan Maksimal Eri Cahyadi Sidak Gunakan Vespa Matic

- 9 Mei 2023, 21:25 WIB
Wali Kota Surabaya Eei Cahyadi naik Vespa Matic
Wali Kota Surabaya Eei Cahyadi naik Vespa Matic /Zona Surabaya Raya/Instagram Eei Cahyadi

Eri Cahyadi mengungkapkan harapannya, bahwa bukan hanya pegawai negeri yang bertugas di kelurahan saja yang turun di balai RW, akan tetapi juga petugas puskesmas, dinas, dan sebagainya.

“Orang dispendukcapil harus ada, puskesmas ada, dari dinkes juga harus ada di kelurahan ini. Maka dari itu harus turun bukan hanya di kantor,” harap Eri Cahyadi. 

Lebih lanjut Eri Cahyadi menambahkan, bahwa ia ingin pengerjaan balai RW yang kondisinya sudah tidak layak untuk segera dikerjakan dan dilakukan perbaikan.

Baca Juga: HUT Surabaya ke-730, Wali Kota Eri Cahyadi Undang Warga Jatim Berkunjung ke Pasar Malam Tjap Toendjoengan

Dirinya ingin semua perbaikan balai di Surabaya bisa selesai pada akhir Mei 2023 mendatang. 

Eri Cahyadi mengatakan bahwa sudah memerintahkan semuanya, agar balai RW dikerjakan dan diperbaiki. Baik itu yang berdiri di tanah pemkot maupun bukan, kalau itu berdiri di tanah pemkot bisa masuk ke dana belanja modal, kalau bukan tanah pemkot, masuk ke dana belanja barang dan jasa.

“Aku kaget, ternyata belum dikerjakan sama sekali, padahal sudah diperintahkan sejak Februari,” kata Eri Cahyadi.***

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: surabaya.go.id Instagram @ericahyadi_


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah