PPDB SMP Surabaya 2022-2023 Dibuka Hari Ini, Simak Jadwal dan Aturan Terbaru, Jangan Sampai Salah!

- 10 Juni 2022, 08:58 WIB
PPDB SMP Surabaya 2022-2023 Dibuka Hari Ini, Simak Jadwal dan Aturan Terbaru, Jangan Sampai Salah!
PPDB SMP Surabaya 2022-2023 Dibuka Hari Ini, Simak Jadwal dan Aturan Terbaru, Jangan Sampai Salah! /Zona Surabaya Raya

ZONA SURABAYA RAYA- Dinas Pendidikan (Dispendik) Surabaya, Jawa Timur, mulai membuka Pendaftaran Peserta Didik Baru Sekolah Menengah Pertama (PPDB SMP) tahun 2022/2023 di Kota Surabaya.

PPDB SMP Surabaya ini dibuka mulai Jumat, 10 Juni 2022. Jalur yang dibuka diantaranya jalur afirmasi inklusidan mitra warga, serta jalur zonasi dan prestasi.

Simak juga tahapan PPDB SMP Surabaya ini. Termasuk syarat-syarat pendaftaran, karena PPDB dilakukan secara online.

Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Surabaya, Yusuf Masruh menegaskan jalur mitra warga pada PPDB SMP Surabaya hanya diperuntukan bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

Baca Juga: Simak Baik-baik! Jadwal PPDB SMPN 2022 di Surabaya, Pendaftaran Online, Begini Caranya

"Untuk pengumuman dan daftar ulang jalur afirmasi inklusi, akan dilaksanakan pada 16 Juni, berbeda dengan afirmasi mitra warga yang akan diumumkan tanggal 16 - 17 Juni sekaligus pendaftaran ulangnya,"jelas Yusuf, Jumat 10 Juni 2022.

"Itu nanti pola daftarnya ya masih sama seperti SD, kalau bukan MBR ya nggak bisa. Jaraknya nanti pakai radius berapa kilometer, dan seterusnya," lanjut Yusuf.

Sementara itu, untuk pendaftaran dan verifikasi siswa kategori perpindahan tugas orang tua dilaksanakan pada 14 - 15 Juni 2022.

Sedangkan pengumumannya akan dimulai pada tanggal 16 Juni 2022, sedangkan daftar ulang 17 Juni 2022.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x