DEAL! Bukan Andik Vermansyah, tapi Pemain Bhayangkara FC Berlabel Rp2,61 Miliar yang Gabung Persebaya Surabaya

- 2 Mei 2023, 14:15 WIB
Bukan Andik Vermansyah, tapi Pemain Bhayangkara FC Berlabel Rp2,61 Miliar yang Gabung Persebaya Surabaya
Bukan Andik Vermansyah, tapi Pemain Bhayangkara FC Berlabel Rp2,61 Miliar yang Gabung Persebaya Surabaya /Instagram @andikvermansyah/@kasim_77

ZONA SURABAYA RAYA - Keinginan Andik Vermansyah untuk bergabung kembali ke Persebaya Surabaya di musim depan, tampaknya harus sirna.

Pasalnya, bukan Andik Vermansyah yang direkrut Persebaya Surabaya untuk memperkuat musim 2023-2024.

Menariknya, pemain baru yang didatangkan Persebaya Surabaya ini masih satu klub dengan Andik Vermansyah, yakni Bhayangkara FC.

Siapa pemain yang merapat ke Persebaya Surabaya itu? Kabar yang santer beredar adalah Kasim Botan yang memiliki nama lengkap Muhamad Kasim Botan.

Baca Juga: Aji Santoso Puji Cara Main Arief Catur di Persebaya Surabaya, Sosok Pemain Baru ini Bakal Jadi Pesaing

Dari sisi usia dan statistik, Kasim Botan memang lebih menjanjikan untuk Persebaya yang musim ini memasang target juara Liga 1.

Kasim Botan sepanjang Liga 1 musim lalu menorehkan 2 gol dan 2 assist dari 22 penampilannya bersama Bhayangkara FC.

Baca Juga: Bursa Transfer: Disebut Sudah Fix, Wildan Ramdhani Tambah Daya Gedor Persebaya Surabaya Musim Depan

Kasim Botan juga lebih muda 5 tahun ketimbang Andik Vermansyah. Saat ini, Kasim berusia 26 tahun. Sedang usia Andik 31 tahun.

Musim lalu, Andik juga dimainka 22 kali pertandingan. Namun hanya menyumbang 1 gol dan 1 assist untuk Bhayangkara FC.

Baca Juga: DEAL, Ferdinan Sinaga Selangkah Lagi ke Persebaya Surabaya, Aji Santoso Bisa Lebih Tenang

Persebaya dan Kasim Botan Sudah Deal

Kabar yang beredar, Kasim Botan tinggal diumumkan saja oleh manajemen Persebaya.

Jika benar, Kasim Botan bisa mengisi posisi sayap kanan yang ditinggalkan sang "supersub" Ahmad Nufiandani.

Akun Stats Rawon menginformasikan bahwa Kasim Bontan sudah menyelesaikan transfernya ke Persebaya.

Baca Juga: WELCOME! Persebaya Surabaya Segera Umumkan 7 Pemain Lokal Baru Seharga Rp 12,6 Miliar Pilihan Aji Santoso

Menurutnya, Kasim Botan merupakan target yang terlewatkan pada musim lalu.

"A 26 years old right winger Kasim Botan completed his transfer to Persebaya. Botan was a missed target last season. Welcome Muhammad Kasim Botan!," sebut akun @StatsRawon dalam cuitannya di Twitter, Selasa 2 Mei 2023.

Akun Bonek.pedia juga mengabarkan hal sama. Menurutnya, Kasim Botan resmi bergabung dengan Persebaya musim 2023-2024 ini.

"Perburuan Kasim sekaligus memupus isu bergabungnya Andik Vermansyah yang tiap tahun selalu dirumorkan bergabung Persebaya," tulis akun @bonek.pedia dalam postingannya di Instagram, Selasa 2 Mei 2023.

Baca Juga: Pemain Seperti Ferdinan Sinaga Dibutuhkan Persebaya Surabaya atau Tidak? Ini Hasil Jajak Pendapat Bonek

"Kabarnya, sejak Aji Santoso masuk menjadi head coach, nama Andik tak pernah disodorkan ke manajemen sebagai rekrutan baru," lanjut pemilik 129 ribu follower ini.

Biodata dan Statistik Kasim Botan

Nama Lengkap:
Muhamad Kasim Botan

Tanggal lahir:
14 April 1997

Tempat kelahiran:
Andonara

Usia:
26 Tahun

Tinggi:
1,70 m

Posisi:
Penyerang - Sayap Kanan

Kaki:
kanan

Harga Pasar:
Rp2,61 Miliar

Baca Juga: Dibandrol Rp20,8 Miliar, Ini 5 Sosok Pemain yang Akan Bawa Persebaya Surabaya Juara Liga 1

Statistik

Pertandingan:
22

Gol:
2

Umpan gol:
2

Kartu kuning:
1

Baca Juga: Susul Reva Adi, Bek Berlabel Timnas Seharga Rp2,6 Miliar OTW ke Persebaya Surabaya, Ini Rekam Jejaknya

 

Biodata dan Statistik Andik Vermansyah

Nama Lengkap:
Andik Vermansyah

Tanggal lahir:
23 November 1991

Tempat kelahiran:
Jember

Usia:
31 Tahun

Tinggi:
1,63 m

Posisi:
Penyerang - Sayap Kanan

Kaki:
keduanya

Harga Pasar:
Rp2,61 Miliar

Statistik

Pertandingan
22

Gol
1

Umpan gol
1

Kartu kuning
4

Yuk, kita tunggu pengumuman resmi dari manajemen Persebaya Surabaya. ***

Editor: Ali Mahfud

Sumber: transfermarkt Instagram @bonek.pedia Twitter @StatsRawon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x