Daisuke Sato Datang Hari Ini, Persib Bandung Semakin Ngeri, Simak Profilnya

- 26 Juni 2022, 10:09 WIB
 Daisuke Sato Datang Hari Ini, Persib Bandung Semakin Ngeri, Simak Profilnya. /IG @daisukesatoll
Daisuke Sato Datang Hari Ini, Persib Bandung Semakin Ngeri, Simak Profilnya. /IG @daisukesatoll /

ZONA SURABAYA RAYA- Persib Bandung bakal kedatangan pemain barunya Daisuke Sato, bek kiri tim nasional (Timnas) Filipina.

Daisuke Sato datang di Kota Bandung, Minggu 26 Juni 2022. Keesokan harinya langsung latihan bersama pemain Persib lainnya.

Selain Daisuke Sato, tiga pemain Persib yang selesai bergabung Timnas Indonesia juga siap latihan.

Mereka adalah duo eks pemain Persebaya Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya. Satu lagi, pemain naturalisasi Mark Klock.

Baca Juga: DIUNGKAP! Dosa-Dosa Panpel Laga Persib vs Persebaya yang Akibatkan 2 Suporter Meninggal, Bonek Ajukan Tuntutan

Kedatangan mereka bakal membuat Persib semakin kuat. Di atas kertas, skuad Robert Alberts tak hanya tajam di lini serang, tapi juga kokoh di lini pertahanan.

"Mereka akan datang pada tanggal 26 (Juni). Kemudian di tanggal 27, kami semua akan mulai berlatih untuk mempersiapkan diri menghadapi perempat final," kata Pelatih Persib Robert Alberts dikutip laman resmi klub, Minggu 26 Juni 2022.

Baca Juga: Inilah Daftar Lengkap 37 Pemain Persebaya di Liga 1, Aji Santoso: Kami Tim Prospek

Setelah kualifikasi Piala Asia 2023 berakhir, Robert tak langsung meminta para pemain untuk segera bergabung.

Padahal, di saat yang sama tim PERSIB sudah menjalani persiapan melakoni pertandingan di Grup C Piala Presiden 2022. 

"Kami memiliki empat pemain yang bergabung dengan Timnas. Kami tidak membawa mereka ke sini (Piala Presiden) karena saya memberi mereka waktu untuk berlibur," terang pelatih asal Belanda ini.

Untuk diketahui, Daisuke Sato dikontrak berdurasi satu tahun dengan opsi perpanjangan.

Baca Juga: Bek Kiri Persebaya Mengkhawatirkan, Ditinggal Alta Ballah ke Valencia, Salman Alfarid Kurang Ngeyel

Daisuke Sato merupakan bagian dari anggota Tim Nasional Filipina yang bermain di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Pemain berposisi bek kiri ini telah berkarir di kasta tertinggi Liga Thailand sejak 2018.

Ia didatangkan ke Persib untuk menempati posisi wing back.

Daisuke Sato akan jadi suksesor Mohammed Rashid yang musim lalu cukup gemilang.

Baca Juga: 16 Temuan Hasil Lengkap Investigasi Insiden Persib vs Persebaya di GBLA, PSSI: Tunggu Saja Putusannya!

Daisuke diketahui pemain keturunan Jepang yang lahir di Kota Davao Pulau Mindanao, Filipina 27 tahun lalu.

Ia berganti-ganti klub selama berada di Liga Thailand. Tahun pertamanya di negeri gajah putih, dirinya membela Muangthong United (2019-2020).

Pada musim lalu 2021/2022 membela dua klub berbeda, setengah musim bersama Suphanburi FC, sisanya gabung Ratchaburi FC. Ia mencatatkan 14 kali bermain di masing-masing klub itu.

Baca Juga: Pemain Asing Persebaya Diprediksi Meledak Seperti Bruno Moreira di Liga 1, Piala Presiden 2022 Nggak Penting!

Berikuti ini biodata singkat Daisuke Sato dikutip dari Transfermarkt:

Nama di negara asal:
Daisuke Caumanday Sato

Tanggal lahir:
20 Sep 1994

Tempat kelahiran:
Davao City

Usia:
27 Tahun

Tinggi:
1,70 m

Kewarganegaraan:
Filipina

Posisi:
Bek - Bek-Kiri

Kaki:
kiri

Klub Saat Ini:
PERSIB Bandung

Bergabung:
10 Jun 2022

Harga Pasar:
Rp2,61 Miliar. ***

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Persib Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah