Jejak Karir Mentereng dan Cetak 79 Gol, Persebaya Operasi Senyap Dapatkan Luc Castaignos, Cek Skillnya di Sini

- 3 Mei 2022, 22:01 WIB
Jejak Karir Mentereng dan Cetak 79 Gol, Persebaya Operasi Senyap Dapatkan Luc Castaignos, Cek Skillnya di Sini
Jejak Karir Mentereng dan Cetak 79 Gol, Persebaya Operasi Senyap Dapatkan Luc Castaignos, Cek Skillnya di Sini /IG @shibata_1962

ZONA SURABAYA RAYA- Meski statistik terakhir kurang meyakinkan, namun Persebaya Surabaya dikabarkan tetap ngotot merekrut Luc Castaignos, striker 29 tahun asal Belanda.

Link video skill Luc Castaignos bisa didapat di akhir artikel ini.

Persebaya Surabaya memang membutuhkan striker haus gol untuk mempertajam lini serang, setelah ditinggal Taisei Marukawa dan Samsul Arif.

Luc Castaignos memang memiliki karir mentereng di Liga Eropa. Tak hanya pernah memperkuat Feyenoord dan Sporting CP. Tapi juga pernah menjadi penyerang Inter Milan.

Baca Juga: DEAL! Rekap 26 Skuad Baru Persebaya Jelang Latihan Perdana 9 Mei, Diisi Pemain 20-an Tahun dan Berlabel Timnas

Di sepanjang karir profesionalnya, Luc Castaignos sudah mencetak 79 gol. Nah, apa karena faktor ini Persebaya melakukan operasi senyap untuk mendatangkan Castaignos yang memiliki harga pasar Rp5,21 miliar?

Informasi jika Bajol Ijo berambisi mendatangkan Castaignos diketahui pada unggahan akun Instagram @ngapakfootball yang membahas informasi dan gosip terkini sepakbola.

"Persebaya Surabaya wangsitnya serius untuk dapatkan mantan Striker Inter Milan, Luc Castaignos son," tulis akun @ngapakfootball di Insta Storynya, Selasa 3 Mei 2022.

Sayangnya, pihak Official Persebaya belum mau buka suara soal kabar ini. Seperti biasa, Green Force selalu operasi senyap dalam perburuan pemain baru.

Baca Juga: Persebaya Yakin Mau Boyong Luc Castaignos? Tak Hanya Statistiknya Jelek, tapi Ini yang Bikin Bonek Ketar-Ketir

Meski demikian, jika melihat skill Luc Castaignos pada tayangan Youtube, ia termasuk striker yang haus gol.

Seperti terlihat pada Channel Youtube Toni Simsic. Dalam video yang diunggah, Castaignos terlihat memiliki kecepatan dalam membawa bola.

Bahkan dengan fisiknya yang besar dan jangkung, ia kerap memenangi duel dengan pemain lawan.

Castaignos juga cukup pintar menempatkan diri di depan gawang lawan, sehingga dengan satu pantulan bisa mencetak gol.

Namun kalangan pendukung Persebaya atau Bonek mempertanyakan performa Castaignos saat ini, yang tidak segarang saat membela Feyenoord atau Inter Milan.

Baca Juga: WOWW! Persebaya Bidik Striker Asal Belanda Lagi, Kali Ini Mantan Pemain Inter Milan, tapi Statistiknya Jeblok

Mengutip data dari Transfermarkt dan Soccerway, Luc Castaignos saat ini bermain di OFI Crete, klub kasta tertinggi Liga Yunani.

Selama berseragam OFI Crete, Castaignos bermain sebanyak 12 kali dan belum pernah mencetak gol.

Ini berbeda saat ia membela Feyenoord pada musim 2009 hingga 2011. Pada musim 2010/2011 misalnya, Castaignos berhasil mencetak 15 gol dari 34 pertandingan.

Namun performanya menurun ketika pindah ke Liga Italia dan bermain di Inter Milan pada musim 2011-2012.

Baca Juga: Dua Pemain Berbakat 'Mutiara Hitam' Dikaitkan Persebaya, Jadi Gabung atau Tidak? Ini Profil dan Statistiknya

Di musim tersebut, Castaignos hanya membukukan 1 gol dari 8 pertandingan.

Selain performa yang sudah turun drastis, riwayat cedera yang dialami Castaignos juga mengkhawatirkan.

Berikut profil dan statistik Luc Castaignos:

Nama:
Luc Castaignos

Tanggal lahir:
27 September 1992

Tempat kelahiran:
Schiedam

Usia:
29 Tahun

Tinggi:
1,88 m

Kewarganegaraan:
Belanda

Posisi:
Penyerang - Depan-Tengah

Kaki:
kanan

Harga Pasar:
Rp5,21 Miliar.

Klub saat ini:
OFI Crete

Bergabung:
25 Januari 2021

Kontrak Berakhir:
30 Juni 2023

Statistik Luc Castaignos:

Laga Dimainkan:
304

Menit Bermain:
18777

Gol:
79

Assist:
21

Baca Juga: Bakal Jadi Pemain Andalan, Ini Permintaan Persebaya Setelah Atta Ballah Resmi Gabung

Penasaran dengan skill striker asal Belanda Luc Castaignos, KLIK DI SINI untuk melihat videonya. ***

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Soccerway Transfermarkt Instagram @ngapakfootball


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah