Jadwal Persib Bandung di Perempat Final Piala Presiden 2022, Ini Calon Lawannya, Waspada!

26 Juni 2022, 22:10 WIB
Jadwal Persib Bandung di Perempat Final Piala Presiden 2022, Ini Calon Lawannya: Waspada! /Persib.co,id/

ZONA SURABAYA RAYA- Berikut jadwal Persib Bandung di perempat final Piala Presiden 2022, yang bakal digelar pada Minggu, 3 Juli 2022, pukul 15.30 WIB.

Lalu, siapa lawan Persib Bandung di babak perempat final nanti? Siapa pun lawannya, Pangeran Biru menyatakan siap meladeni.

Sebagai juara Grup C, Persib Bandung dipastikan menjadi tuan rumah.

Sesuai skema, lawan Persib Bandung nanti dari runner up Grup A.

Baca Juga: Daisuke Sato Bukan Pemain Filipina Pertama di Persib, Ini Buktinya! Simak Identitas dan Statistiknya

Di Grup A, PSIS Semarang sebagai juara grup dipastikan menghadapi runner up Grup C, yakni Bhayangkara FC.

Kini di Grup A masih tersisa dua pertandingan, yakni PSS Sleman vs Dewa United serta Persis Solo vs Persita Tangerang.

Dua pertandingan itu bakal digelar Senin, 27 Juni 2022. Siapa yang bakal lolos?

Saat ini, PSS Sleman di posisi kedua dengan 4 poin. Namun ini bukan jaminan lolos.

Baca Juga: Sho Yamamoto di Persebaya Belum Gacor Seperti Taisei Marukawa, Kenapa? Ini Jawaban Menohok Aji Santoso

PSS Sleman harus berjuang keras untuk menang melawan Dewa United. Jika berhasil menang, tim Elang Jawa ini akan mendapatkan 7 poin.

Ini berarti potensi lolos ke perempat final lebih besar, karena tidak akan terkejar oleh Persita Tangerang yang saat ini memiliki 3 poin.

Jika PSS Sleman vs Dewa United berakhir seri dan Persita Tangerang menang melawan Persis Solo, maka Persita yang akan lolos.

Sebab, Persita akan mendapatkan total 6 poin. Sedang PSS Sleman yang imbang hanya 5 poin.

Baca Juga: DIUNGKAP! Dosa-Dosa Panpel Laga Persib vs Persebaya yang Akibatkan 2 Suporter Meninggal, Bonek Ajukan Tuntutan

Sementara peluang Dewa United dan Persis Solo, nyaris tidak memiliki kans besar untuk lolos. Kedua tim hanya mengantongi 2 poin saja.

Meskipun menang dalam laga nanti, Dewa United dan Persis Solo hanya dapat 5 poin saja.

Jika poin sama, akan dilihat dari head to head, produktifitas gol, hingga jumlah kartu yang diterima.

Sementara itu, Persib Bandung harus tetap fokus dan waspada menghdapi calon lawannya di perempat final Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Inilah Daftar Lengkap 37 Pemain Persebaya di Liga 1, Aji Santoso: Kami Tim Prospek

"Lawan siapapun harus selalu ekstrawaspada. Siapapun yang akan dihadapi, tim harus selalu siap," kata gelandang PERSIB, Beckham Putra Nugraha, Minggu, 26 Juni 2022.

Beckham mengaku, sejauh ini semua pemain dalam kondisi siap.

Meskipun baru menyelesaikan waktu libur empat hari, pemain tetap menjaga kebugaran dan siap fokus untuk babak 8 besar.

"Kami tetap menjaga fokus untuk babak 8 besar, karena ingin melaju ke babak selanjutnya. Tentunya jadi tuan rumah adalah modal bagus buat kami," ucapnya.***

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Persib Piala Presiden

Tags

Terkini

Terpopuler