Tuyul Beraksi Warga Pasang Spanduk Himbauan kepada Pemilik Tuyul, Ketua RT: Uang Pajak dan Uang Arisan Hilang

- 5 Juni 2023, 10:45 WIB
Spanduk nyeleneh berisi permohonan agar pemilik tuyul sadar terbentang di atas Jalan Burujul 1 Kelurahan Nagarasari Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya, Sabtu 3 Juni 2023 (kiri), Sekretaris MUI Kota Tasikmalaya KH Aminudin Bustomi (kanan).*/kolase kabar-priangan.com/istimewa
Spanduk nyeleneh berisi permohonan agar pemilik tuyul sadar terbentang di atas Jalan Burujul 1 Kelurahan Nagarasari Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya, Sabtu 3 Juni 2023 (kiri), Sekretaris MUI Kota Tasikmalaya KH Aminudin Bustomi (kanan).*/kolase kabar-priangan.com/istimewa /

Warga setempat menuturkan, selain uang belanja yang dijadikan kebutuhan sehari-hari, ternyata uang hasil dagangan dan uang pajak titipan juga hilang tanpa sebab.

Padahal tegas warga dilokasi itu, kalau uang tersebut disimpan dengan rapi dilaci rumahnya dengan keadaan terkunci yang cukup rapat.

"Hilangnya itu kadang-kadang ada Rp 100 ribu, Kadang Rp 200 Ribu. Sehingga, kakak saya berinisiatif untuk memasang spanduk," kata Ketua RT setempat, Euis Karsusi pada media.

Dia juga menjelaskan, dipasangnya spanduk berukuran besar yang terpampang di Jalan tersebut, supaya pemilik tuyul sadar dan tidak beraksi lagi.

Sebab, perbuatan seperti itu ialah perbuatan dosa besar dan dilarang oleh agama serta diharapkan kampungnya terbebas dari ancaman tuyul.

"Ya untuk menyadarkan pemilik tuyul," sambungnya dengan harapan pemilik tuyul supaya sadar atas perbuatannya.

Baca Juga: Malam 1 Suro, Waktunya Genderuwo dan Kuntilanak Gentayangan, Ini Deretan Makhluk Gaib Asli Tanah Jawa

Uang yang hilang itu kata Ketua RT setempat, merupakan uang pajak milik warga serta uang arisan yang hilang serta uang hasil jual beras.

Dia juga mengaku, kalau setiap pagi ia harus mengeluarkan uang untuk mengganti uang pajak dan uang arisan yang hilang milik warganya.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x