Seorang Ibu Meninggal di Dalam Kereta Setelah Mengunjungi Sang Anak di Perantauan

- 9 Desember 2021, 19:03 WIB
Petugas KAI mengevakuasi penumpang yang meninggal dalam perjalanan
Petugas KAI mengevakuasi penumpang yang meninggal dalam perjalanan /TikTok @gustipawangpangayoman/

ZONA SURABAYA RAYA - Seorang ibu meninggal dunia dalam perjalanannya di kereta api. Ia diketahui mau pulang ke rumah setelah menemuinya anaknya yang berada di perantauan.

Peristiwa ini menjadi viral setelah dibagikan oleh akun TikTok @gustipawangpangayoman.

”Innalillahi. #fyp #kabima," tulis akun tersebut sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Zonasurabayaraya.pikiran-rakyat.com, Kamis 9 Desember 2021.

Kejadian tersebut direkam oleh seorang penumpang kereta api. Penumpang itu menunjukkan kerumunan di salah satu gerbong kereta.

Baca Juga: PT KAI Siapkan Train Attendant LRT Jabodebek Untuk Operasikan LRT Tanpa Masinis

Sejumlah petugas kereta api ternyata sedang membaringkan jenazah salah satu penumpang. Penumpang yang meninggal itu merupakan seorang ibu.

Para petugas kereta tampak menutup jenazah ibu itu di lantai kereta. Hal ini dilakukan karena tidak ada tempat tidur di dalam kereta tersebut.

Ibu itu ternyata merupakan penumpang dari Jakarta yang mau pulang ke Nganjuk, Jawa Timur. Hal ini terungkap dari beberapa komentar dalam video itu.

Seorang perempuan mengakui mengenal ibu itu. Ia mengatakan jenazah yang meninggal itu adalah ibu mertua dari temannya.

Menurut keterangannya, sang ibu meniggal dalam tidurnya.

Baca Juga: KAI Pay, Inovasi Pembayaran Digital dari PT Kereta Api Indonesia

Ini ibu mertuanya temanku. Mau pulang ke Nganjuk dari rumah anaknya di Jakarta. Sehat banget, meninggal tidur di kereta api," jelas perempuan ini.

Sementara itu, cucu dari ibu yang meninggal itu juga mengomentari postingan itu. Ia meminta terima kasih atas doa warganet untuk neneknya yang tutup usia di kereta.

"Saya cucu beliau sekaligus perwakilan keluarga, mengucapkan terima kasih banyak atas doa dan perhatian saudara-saudara sekalian. Sekali lagi, terima kasih," ungkap sang cucu.

Diketahui, ibu yang meninggal tersebut selesai mengunjungi anaknya yang tinggal di perantauan. Ia kemudian menghembuskan napas yang terakhir saat perjalanan pulang ke kampung halaman.

Baca Juga: KAI Tambah Daftar Profesi yang Dapat Naik Kereta Api Gratis di Momen Hari Pahlawan

Kejadian itu mendapatkan perhatian luas warganet. Mereka membanjiri kolom komentar dengan beragam dukungan dan doa bagi almarhum beserta keluarganya.***

Editor: Ali Mahfud

Sumber: TikTok @gustipawangpangayoman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x