Pilpres 2024: Ganjar Pranowo Capres, PPP Surabaya Usulkan Sandiaga Uno Cawapresnya, Ini Alasannya

26 April 2023, 22:26 WIB
Capres Ganjar Pranowo bersama Ketua DPC PPP Kota Surabaya Ali Machfud dalam kegiatan di Tawangmangu, Jateng. /Zona Surabaya Raya

ZONA SURABAYA RAYA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tampaknya mengejar efek ekor jas, dengan mengusung Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden (Capres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Bahkan, dengan mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024, PPP memiliki bargaining position dalam penentuan Calon Wakil Presiden (Cawapres).

Rupanya peluang ini sudah dibaca oleh DPC PPP Kota Surabaya, yang menyodorkan nama Sandiaga Uno sebagai Cawapres untuk Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Hal itu diungkapkan Ketua DPC PPP Surabaya Ali Machfud. Menurutnya, Sandiaga Uno layak menjadi cawapres atau pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Baca Juga: PPP Resmi Umumkan Dukungan kepada Ganjar Pranowo sebagai Capres Tahun 2024

Kedua tokoh tersebut juga dinilai sebagai kandidat terbaik di bursa Capres dan Cawapres. Baik Ganjar Pranowo dan Sandiaga Uno merupakan keluarga Nahdlatul Ulama (NU).

”Kenapa Pak Sandi? Karena keduanya menjadi tokoh yang bagian dari keluarga PPP dan Nahdlatul Ulama,” kata Ali di sela-sela mendampingi kegiatan Ganjar Pranowo di Tawangmangu, Solo, Rabu 26 April 2023.

Ia menjelaskan, adik ipar Ganjar Pranowo menjadi pimpinan PPP di Purbalingga, Jawa Tengah. Menurutnya, hal itu bisa diartikan sebagai pertalian saudara dalam rumah yang sama, yakni PPP.

Karena itu, Ali optimistis PPP Surabaya bisa memenangkan Ganjar pada Pilpres 2024 nanti.
Dengan diusungnya Ganjar oleh PPP, lanjutnya, bakal mendongkrak perolehan suara atau elektoral di daerah. Termasuk di Surabaya.

Baca Juga: PD Muhammadiyah Surabaya Laporkan 2 Orang BRIN Perihal Ujaran Kebencian

”Saya sebelumnya punya nazar, kalau PPP tidak memilih Ganjar bakal angkat kaki. Sebab, kalau tidak mengikuti partai yang besar ya nggak bisa,” tandas mantan tim pemenangan Eri Cahyadi di Pilwali Surabaya 2020 silam.

Sebelumnya diberitatakan, PPP resmi mengusung Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024 di kompleks kediaman Plt Ketum PPP Muhammad Mardiono di Pakem, Sleman, DI Yogyakarta pada Rabu, 26 April 2023.

Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden dijadwalkan 19 Oktober hingga 25 November 2023.

Diatur dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum (UU Pemilu), pasangan calon presiden dan wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.

Baca Juga: Sandiaga Uno dan Prabowo Subianto Pecah Kongsi, Tinggalkan Secarik Kertas untuk Ketum Partai Gerindra

Saat ini, terdapat 575 kursi di parlemen sehingga pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI.

Selain itu, pasangan calon juga dapat diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara. ***

Editor: Ali Mahfud

Tags

Terkini

Terpopuler