Sering Jadi Perdebatan, Ternyata Begini Cara Bedakan AQUA Kemasan Galon yang Asli

- 24 Agustus 2023, 09:00 WIB
Ilustrasi galon Aqua
Ilustrasi galon Aqua /Wijaya/ARAHKATA

ZONA SURABAYA RAYA - AQUA merupakan salah satu merek air minum kemasan yang sudah menjadi pilihan utama selama hampir 50 tahun di Indonesia.

AQUA juga telah dikenal sebagai produsen penyedia air mineral dalam kemasan yang berkualitas dan terlercaya.

Atas kredibilitasnya tersebut maka tak heran jika AQUA selalu menjadi sasaran pihak tak bertanggungjawab untuk bisa meraih keuntungan dengan cara yang melanggar hukum, salah satunya pemalsuan produk.

Dengan banyaknya produk palsu atau tiruan yang menyerupai atau bahkan memakai nama AQUA di pasaran, maka sangat penting bagi konsumen untuk dapat membedakan antara Aqua asli dan palsu.

Baca Juga: Ternyata Kelebihan Air Minum Itu Tidak Baik, Ini Tandanya

Hal itu guna memastikan kualitas dan kemurnian air minum yang dikonsumsi bahwa benar-benar merupakan produk asli dari AQUA.

Beberapa langkah dapat diambil untuk memastikan bahwa air minum AQUA yang dibeli adalah produk asli.

Seperti dilansir dari laman resmi sehataqua.co.id, begini cara bedakan AQUA kemasan galon yang asli:

1. Desain Badan Galon dan Logo
Pada galon AQUA, desain kemasan memiliki ciri khusus yang tidak dapat ditiru oleh produk palsu.

Baca Juga: Tips Kulit Sehat Saat Puasa dari Ahli Dermatology, Salah Satunya Minum Cukup Air

Pastikan bahwa desain badan galon memiliki logo Danone AQUA.

2. Segel Tutup
Ketika membeli air minum AQUA kemasan galon, perhatikan kondisi segel tutupnya.

Pada AQUA asli, segel akan membentuk tetesan air yang jelas terlihat saat galon diletakkan secara tegak.

Selain itu, logo AQUA dan lambang AQUA Quality Commitment juga akan ada pada segel tutup.

Baca Juga: Simak Pentingnya Mencukupi Kebutuhan Air Putih Ketika Berpuasa Beserta Panduan Waktu Minum

3. Keadaan Air dalam Galon
Air dalam kemasan galon AQUA asli akan tampak bening tanpa busa berlebih.

Air tersebut juga tidak akan memiliki aroma dan memberikan sensasi kesegaran tanpa rasa kesat saat diminum.

4. Kode Produksi
Periksa kode produksi "BB" yang terdapat di bagian badan galon AQUA, terletak pada lekukan pertama dari bahu galon.

Selain itu, cocokkan tanggal produksi dan kode pada badan dan tutup galon AQUA untuk memastikan keaslian produk.

Baca Juga: 4 Tips Sederhana Makan dan Minum sesuai Sunah Nabi agar Bulan Ramadhan penuh Keberkahan!

Nah itu tadi cara bedakan air minum AQUA kemasan galon asli dan palsu, jangan sampai terkecoh dengan produk palsu yang menggunakan label AQUA.***

 

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah