Songa Adventure, Rafting Meramba Tingkat Internasional

- 4 Maret 2022, 19:17 WIB
Songa Adventure
Songa Adventure /Zona Surabaya Raya/Dok Songa

ZONA SURABAYA RAYA - Tak perlu bingung mencari lokasi wisata yang menantang serta ramah dikantong.

Songa Adventure menawarkan wisata arung jeram yang menantang berlokasi di kawasan Dusun Krajan 1 Probolinggo Jawa Timur.

Elly Widiyastuti selaku Manager Operasional mengatakan bahwa, Songa Adventure yang dikenal dengan Songa Rafting ini merupakan tempat rafting terbaik di Indonesia. Bahkan ditingkat internasional. Karena, arus deras yang dilalui adalah sungai Pekalen yang menawarkan keesotikan dan keindahan alam.

“Di Songa Adventure, pengunjung dapat memilih 2 lokasi terbaik yang cocok untuk beragam kebutuhan. Keduanya memiliki estetika tersendiri antara satu dan lainnya,” kata Elly, Minggu, 27 Februari 2022.

Songa Adventure juga memberikan jaminan keselamatan dengan standar Internasional. Tak hanya itu, Seluruh Guide sudah mendapatkan pelatihan dan siap menjaga hingga puas. Sehingga, keselamatan dan kenyamanan pengunjung tetap terjaga.

Baca Juga: Mitos atau Fakta, Penanganan Luka Bakar Diolesi Pasta Gigi, Ternyata Ini Penjelasan Dokter Ahli

Songa Adventure Probolinggo menawarkan 2 paket pilihan seru dan menarik bagi para pecinta Rafiting. Diantaranya Paket Basecamp Songa Atas dengan fasiltas menuju titik start dengan transportasi lokal, Rafting sejauh 12 km sekitar 2-3,5 jam, Melewati 7 titik air terjun, Melewati Rafting Tebing, Melewati gua kelelawar, keseruan 55 Jeram.

Sedangkan, Paket Basecamp Songa Bawah dengan fasilitas seperti menuju titik start dengan transportasi lokal, Rafting sejauh 10 km sekitar 2-3 jam, melewati keseruan 36 Jeram.

“Semua paket yang kita tawarkan sudah termasuk minuman selamat datang, Safety Gear (Helm, Dayung, Pelampung, Perahu Karet), Air Minum Mineral, Shuttle Service, Proffesional River Guide, Rescue Team & P3K, Asuransi, Makan siang Tradisional,” terangnya.

Halaman:

Editor: Julian Romadhon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah