ZONA MISTERI : Rumah, Hidup Bersama Mereka yang Tak Kasat Mata [end]

- 5 Agustus 2021, 22:09 WIB
/

 

ZONA SURABAYA RAYA - [bagian 2] Sejak diomeli, aku tidak lagi mau peduli apapun yang kulihat atau kurasakan.

Di tempat sholat aku selalu melihat lelaki bersarung yang duduk, terkadang rebahan. Tidak mengganggu, jadi kubiarkan. Hanya sempat aku sedikit kecele, saat baru datang sepulang kerja beberapa waktu yang lalu.

“Assalamualaikum,” salamku
“Waalaikumsalam,” jawab suara dari dalam.

Kutengok ke arah musholla, sekelebat lelaki yang memakai sarung warna hitam seperti suamiku masuk ke ruang makan. Dengan berbunga-bunga kudatangi suamiku, untuk cium tangan. Tapi ruang makan kosong. Kalau suamiku jalan ke musholla, seharusnya dia melewatiku.
Curiga, kulangkahkan kaki ke musholla, dia tengah di posisi sujud, sholat.
Jadi, siapa yang jawab salam dan ke ruang makan tadi ya?

Baca Juga: ZONA MISTERI: Rumah, Hidup Bersama Mereka yang Tak Kasat Mata

Aku paham, jadi tak kupedulikan lagi. Kadang ketika aku melintas dari arah dapur hendak ke kamar mandi, aku melihat sosok setinggi suamiku, lagi-lagi bersarung hitam, menghadap ke arah meja belajar putriku, membelakangi. Saat kuhampiri, tidak ada siapapun, dan suamiku menguluk salam dari depan rumah. Baru dari apotik katanya. Dan sekali lagi aku hanya bisa menghela nafas.

Ini tidak seseram itu, entah karena aku mulai terbiasa atau apa. Tapi aku tidak merasa terganggu. Beda ceritanya dengan yang mendatangi Kiky, adik iparku di malam itu.
Ini ada kaitannya dengan adik iparku yang sebelumnya kuceritakan jika kelebihannya makin terasah setelah sering main ke rumah ini.

Salah satu teman kantorku, Dito, main ke rumah. Setelah duduk, kuperkenalkan dia pada Kiky. Sesaat Kiky terdiam dan memandang Dito dengan tajam. Tiba-tiba dia bertanya,

“Mas, rumah sampean itu 2 rumah belanda yang dijadikan satu gitu ya?”
Dito sedikit terkejut tiba-tiba ditanya seperti itu.
“Kok tahu mbak?”
“Mas, bisa tolong telpon mamanya sebentar, ada yang penting,” ucapnya tiba-tiba.

Halaman:

Editor: Julian Romadhon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x