Doa agar Dihindarkan dari Makanan Beracun beserta Artinya jelang Hari Raya Idul Adha 2022

28 Juni 2022, 11:56 WIB
Doa Agar Dihindarkan Dari Makanan Beracun Beserta Artinya /pixabay/Shirley810

ZONA SURABAYA RAYA - Jelang hari raya Idul Adha 2022, sudah banyak orang yang mempunyai rencana akan memasak apa dan berikut adalah doa agar terhindar dari makanan beracun.

Namun, kita harus tetap berhati-hati dalam mengolah daging kurban Idul Adha agar tidak menjadi makanan beracun yang buruk bagi tubuh.

Karena, jika mengonsumsi makanan beracun tubuh akan otomatis mengalami pelemahan.

Selain itu, makanan beracun juga dapat menghilangkan energi tubuh dan akan butuh waktu lama untuk mengembalikannya.

Baca Juga: Lakukan Hal Ini, Maka Malaikat akan selalu Memanjatkan Doa untuk Kamu, Gus Baha: Rezeki Melimpah dan Berkah

Oleh sebab itu, saat menerima daging kurban Idul Adha dan akan mengolahnya menjadi masakan apa sebaiknya kita berhati-hati agar terhindar dari makanan beracun.

Sebab potensi diri kita keracunan makanan tidak dapat diprediksi dan dapat terjadi secara tiba-tiba.

Baca Juga: Amalan Sapu Jagat Ini bisa Hapus Semua Dosa, Bikin Doa Cepat Terkabul, Gus Miftah: Jalan Tol Menuju Allah SWT!

Dilansir Zona Surabaya Raya dari laman Instagram @bimasislam pada Selasa, 28 Juni 2022 berikut doa agar terhindar dari makanan beracun yang disebutkan oleh Imam Al-Nursi dalam kitab Al-Ruqa wa Al-Uwadz:

 بسم الله خير ا لا سما ء بسم الله ر ب الا رض وا لسما ء بسم ا الله الذي لا يضر مع اسمه داء بسم ا الله الذي لا يضر مع اسمه شيءفي الا رض ولا في السما ء

Bismillaah khairil asmaa, bismillaah rabbil ardhi was samaa’, bismillaahil ladzii laa yadhurru ma’asmihii daa’, bismillaahil ladzii laa yadhurru ma’asmihii syaiun fil ardhi wa laa fis sama’

Artinya:

''Dengan menyebut nama Allah, sebaik-baik nama.

Dengan menyebut nama Allah, Tuhan bumi dan langit.

Dengan menyebut nama Allah, yang dengan bersama nama-Nya penyakit tidak dapat membahayakan.

Dengan menyebut nama Allah, yang dengan bersama nama-Nya tidak satu pun yang dapat membahayakan di bumi maupun di langit.”***

Editor: Rangga Putra

Sumber: Bimas Islam Kemenag

Tags

Terkini

Terpopuler