Masuk 3 Besar di Pilgub Jatim 2024, Achmad Fauzi 'Jual' Prestasi Ekonomi di Sumenep, Simak Faktanya

- 21 April 2024, 20:15 WIB
Bupati Sumenep Ra Achmad Fauzi
Bupati Sumenep Ra Achmad Fauzi /Dok. Humas Pemkab Sumenep

ZONA SURABAYA RAYA- Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo sedang naik daun, setelah namanya masuk 3 besar bursa Pilgub Jatim 2024 atau Pilkada Jatim 2024. Baik sebagai calon gubernur maupun calon wakil gubernur.

Di saat namanya mampu bersaing dengan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak di survei Pilgub Jatim 2024, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo tampaknya mulai meyakinkan publik di Jawa Timur.

Salah satu upayanya adalah menunjukkan prestasinya selama menjadi Bupati Sumenep. Bupati dari PDIP yang akrab disapa Cak Fauzi ini pun membeberkan sejumlah indikator peningkatan ekonomi di Sumenep, kabupaten di ujung timur Pulau Madura.

Baca Juga:

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Jatim, selama tiga tahun berturut-turut Sumenep mengalami pertumbuhan ekonomi yang cukup signifikan.

Pada tahun 2021, ekonomi Sumenep tumbuh 2,61 persen year on year (yoy) dibanding tahun sebelumnya.

Pada tahun 2022, pertumbuhan ekonomi Sumenep mencapai 3,11 persen. Loncatan pertumbuhan ekonomi terjadi pada tahun 2023, yakni sebesar 5,35 persen pada year on year (yoy).

Menurut Achmad Fauzi, salah satu faktor lonjakan pertumbuhan ekonomi Sumenep adalah meningkatnya kunjungan wisatawan.

“Kenapa pertumbuhan ekonomi di angka 5,35 persen, karena memang selama dua tahun terakhir kunjungan wisata ke Sumenep meningkat pesat,” ujar Bupati Fauzi dikutip Minggu, 21 April 2024 dari laman resmi PDIP Jatim.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: PDIP Jatim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x