Mojokerto Siaga Banjir! Luapan Air Sungai di Pacet Berpotensi Meluas, Warga Diminta Waspada!

- 9 Maret 2024, 20:38 WIB
Sungai di wilayah Pacet Mojokerto Jatim terjadi peningkatan debit air secara signifikan. Warga diharapkan waspada akan potensi terjadinya banjir.
Sungai di wilayah Pacet Mojokerto Jatim terjadi peningkatan debit air secara signifikan. Warga diharapkan waspada akan potensi terjadinya banjir. /X @infomitigasi/

Melakukan pemantauan debit air sungai secara berkala di setiap daerah aliran sungai (DAS) dan berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Mojokerto terkait debit air yang mengalir ke kawasan Kota Mojokerto.

Meskipun demikian, kekhawatiran akan terulangnya banjir seperti yang terjadi beberapa hari lalu di Kelurahan Meri dan sekitarnya akibat luapan Sungai Sadar masih menghantui.

Masyarakat di sekitar Pacet, Kota Mojokerto diharapkan untuk meningkatkan kewaspadaan akan bencana banjir dan mengikuti instruksi dari pemerintah.

Baca Juga: Detik-detik Warga Evakuasi Lansia Korban Banjir Dringu Probolinggo

Kesigapan dan kerjasama semua pihak menjadi kunci utama dalam menghadapi potensi bencana banjir ini.

Mari bersama-sama kita jaga Kota Mojokerto agar tetap aman dan terhindar dari bahaya banjir. ***

Halaman:

Editor: Rangga Putra

Sumber: X @infomitigasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x