Pelempar Bondet Ke Satpam RSUD Tongas Ditangkap, Pelaku Beraksi di 20 TKP Probolinggo - Pasuruan

- 13 September 2022, 10:00 WIB
Rekaman CCTV RSUD Tongas Kabupaten Probolinggo. /Zona Surabaya Raya/Tangkapan Layar Video
Rekaman CCTV RSUD Tongas Kabupaten Probolinggo. /Zona Surabaya Raya/Tangkapan Layar Video /

Tiga jari tangan kanan putus dan dibalut perban. Selain itu, tangan kiri korban masih tertancap selang infus.

“Kemudian seorang pelaku ini kita gelandang ke Mapolres Probolinggo Kota, untuk selanjutnya kita lakukan pemeriksaan lebih lanjut,” ujar Kasat Reskrim Polres Probolinggo Kota, AKP Jamal, seperti dikutip dari laman Tribratanews, Selasa 13 September 2022.

Tak hanya mengamankan pelaku, petugas gabungan ini juga berhasil mengamankan satu barang bukti berupa motor jenis Honda Vario warna putih yang digunakan pelaku saat beraksi, Sabtu siang lalu.

Sementara hasil penyidikan sementara, pelaku yang berhasil dibekuk ini merupakan pelaku lintas wilayah.

Sebelumnya diberitakan, hadang pencuri motor di RSUD Tongas Kabupaten Probolinggo, Satpam dan karyawan RSUD Tongas alami luka lemparan bondet, Sabtu 10 September 2022.

Satpam dan karyawan RSUD Tongas Kabupaten Probolinggo ini terluka, setelah dia memergoki maling motor yang akan membawa kabur motor pada saat diparkir.

Pelaku berhasil kabur, usai melempar bondet ke arah korban, namun motor yang hendak di curi, gagal di bawa kabur dari RSUD Tongas Kabupaten Probolinggo.

Kapolsek Tongas Polres Probolinggo Kota, Iptu Mugi mengatakan kejadian pencurian berujung pelemparan bondet ini bermula saat 2 pelaku yang menggunakan motor matik masuk ke area parkir RSUD Tongas sekitar pukul 11.45 WIB

Kedua pelaku masuk dan salah seorang pelaku kemudiam turun dari motor serta mendekati motor trail yang yang terparkir.

Apesnya, pada saat motor tersebut hendak dibawa kabur oleh Maling Motor itu, Satpam dan Karyawan langsung menghadangnya.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah