Polisi Probolinggo Beri Bantuan Alat Sekolah pada Keluarga Abang Becak

- 19 Juli 2022, 07:30 WIB
Joko Slamet dan anaknya saat memegang buku dirumah kontrakannya di Kota Probolinggo. /Zona Surabaya Raya/Humas Polres Probolinggo Kota.
Joko Slamet dan anaknya saat memegang buku dirumah kontrakannya di Kota Probolinggo. /Zona Surabaya Raya/Humas Polres Probolinggo Kota. /

ZONA SURABAYA RAYA - Keluarga Joko Slamet (43) di Kelurahan Mangunharjo, Kota Probolinggo ini, menyimpan kesedihan mendalam ditengah tahun ajaran baru 2022-2023.

Mengapa demikian? Karena Joko Slamet tidak bisa membeli peralatan sekolah untuk anak-anaknya yang masuk di bangku sekolah di Kota Probolinggo.

Sebab, Joko Slamet sendiri setiap harinya hanya sebagai abang becak di wilayah Kota Probolinggo.

Dengan penghasilan yang relatif minim ini, Joko Slamet tidak mampu untuk membelikan peralatan sekolah bagi keempat anaknya yang masuk di bangku sekolah di Kota Probolinggo.

Baca Juga: Ziarah Para Wali, Warga Probolinggo Doakan Gus Muhaimin Presiden 2024

Joko Slamet sendiri, memiliki 4 orang anak. Mereka masing-masing masih duduk di bangku sekolah dasar Mangunharjo 2 Kota Probolinggo sebanyak 2 anak.

Sedangkan ke dua anaknya lagi, duduk di bangku SMPN 2 Kota Probolinggo 1 anak dan duduk di bangku SMK 3 Kota Probolinggo 1 anak.

Baca Juga: Pencarian Nahkoda Hilang di Perairan Probolinggo, Libatkan Basarnas

Joko Slamet sendiri, hanya tinggal dirumah kontrakan yang sempit bersama keempat anak dan istrinya.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x