Viral Video Wisatawan Bromo Dipalak Ojek Kuda, BBTNBTS Gali Fakta

- 21 Juni 2022, 22:10 WIB
Pengunjung wisata Gunung Bromo saat menikmati keindahan alam gunung Bromo dengan meminum kopi. /zona Surabaya Raya /Ahmad Saifullah.
Pengunjung wisata Gunung Bromo saat menikmati keindahan alam gunung Bromo dengan meminum kopi. /zona Surabaya Raya /Ahmad Saifullah. /

Dalam video itu, terlihat seorang pria sedang merekam dari belakang penunggang kuda di Gunung Bromo.

Penunggang kuda tersebut berbalik badan dan langsung marah-marah sambil memalak si perekam video.

"Kalau ke bromo hati2 jgn sukur sukur ambil video...ini pengalaman pahit sy..midioin kuda orgnya malah malak sy 50ribu..tak suruh hapus malah gk mau...padahal banyak kuda lewat sy video gak marah...,¨ tulis akun TitkTok @aldidutcho.

Selain itu, pria penunggang kuda yang mengenakan topi dan jaket berwarna ungu itu, membentak dalam video tersebut dan meminta uang Rp50ribu.

Pengunjung tersebut yang merupakan pemilik akun TikTok @aldidutcho merasa sangat kecewa atas tindakan pemalakan terhadap pengunjung di Gunung Bromo.

¨Sy sebagai wisatawan sangat kecewa sekali..tolong pada pengelola bromo..diberantas pemalak pemalak kayak gitu,¨ tulis akun TikTok @aldidutcho.

Baca Juga: Gubernur Jatim, Kejati dan Kapolres Probolinggo Dikukuhkan Sebagai Warga Kehormatan Sesepuh Suku Tengger Bromo

Netizen yang mengetahui itu langsung menghujani komentar di kolom aplikasi TikTok. Selain itu, para netizen juga mentag Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia Sandiaga Uno.

"bromo bisa sepi wisatawan ini, bagamaina solusinya pak @Sandiaga Uno,"tulis @Igun Wicaksono.

"Pak Menteri Mohon @Sandiaga Uno Perhatiannya,"tulis @Captain Vincenzo.
"oknum byk emng tag aja pak Sandy,"kata @noturbusiness.

Halaman:

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah