Gus Dien Kediri Meninggal Dunia karena Sakit, Ini Profil dan Jejaknya yang Bela Gus Dur hingga Dirikan PKB

- 10 Juli 2021, 19:55 WIB
KH Zainuddin Djazuli yang akrab dipanggil Gus Dien meninggal dunia karena sakit
KH Zainuddin Djazuli yang akrab dipanggil Gus Dien meninggal dunia karena sakit /Antara News

ZONA SURABAYA RAYA - Jawa Timur (Jatim) kembali kehilangan salah satu ulama besar. Kali ini KH Zainuddin Djazuli yang akrab dipanggil Gus Dien meninggal dunia karena sakit, Sabtu 10 Juli 2021.

Gus Dien yang dikenal sebagai Pengasuh Pondok Pesantren Al-Falah di Desa Ploso, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, itu sempat dirawat di rumah sakit wilayah Tulungagung.

"Inna lillahi wa inna ilahi raji'un. Indonesia kembali kehilangan ulama terbaiknya atas wafatnya Pengasuh Pondok Pesantren Al-Falah Ploso Mojo Kediri, KH Zainuddin Djazuli, Sabtu (10/7/2021)," tulis Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di akun Instagramnya @khofifah.ip.

"Kita mengenal Mbah Yai Dien sebagai sosok ulama yang 'alim, disiplin, konsisten, dan tegas. Tentu saja, Bangsa Indonesia khususnya Provinsi Jawa Timur sangat kehilangan sekali," lanjut Khofifah.

Baca Juga: Nekat Buka saat PPKM Darurat, Karaoke Susana Digrebek, Wakapolrestabes Surabaya: Pengelolanya bisa Dipidana

Mengutip dari Antara, sesuai rencana, jenazah langsung dikebumikan di makam di area pesantren. Tepatnya di samping Masjid PP Al Falah. Di lokasi tersebut juga ada makam KH Djazuli Utsman dan ibu Nyai Hj Rodliyah Djazuli.

Gus Dien adalah putra pertama pendiri PP Al Falah, Ploso, KH Djazuli Utsman. Gus Dien adalah kakak kandung ulama nyentrik KH Hamim Djazuli atau yang akrab disapa Gus Miek. Setahun sebelumnya adik beliau, KH Fuad Mun'im Djazuli juga wafat.

PP Al Falah, Ploso, merupakan pondok pesantren salaf termuda di Jawa karena baru dua generasi. Kini tinggal dua adik beliau yang mengasuh PP Al Falah yakni KH Nurul Huda Djazuli dan Ibu Nyai Hj Badriyah Djazuli. Tiga adik beliau, yakni KH Fuad, KH Munif Djazuli dan Gus Miek telah lebih dulu wafat.

Baca Juga: Isolasi Mandiri 14 Hari Belum Tentu Bebas COVID-19, Simak Syarat agar Bebas dari Virus Corona

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah