Mengenal Peringatan Hari Pria Internasional 19 November

- 20 November 2023, 11:30 WIB
Mengenal Peringatan Hari Pria Internasional 19 November
Mengenal Peringatan Hari Pria Internasional 19 November /Vecteezy/bangunstockproduction | Canva/

Tema Hari Pria Internasional

Setiap tahun, Hari Pria Internasional memiliki tema yang berbeda, dipilih oleh komite koordinasi global yang terdiri dari perwakilan berbagai negara yang merayakannya. Beberapa tema Antara lain:

- Tahun 2003: Giving Boys The Best Possible Start In Life
- Tahun 2007: Men's Health
- Tahun 2010: Our Children, Our Future
- Tahun 2013: Keeping Men and Boys Safe
- Tahun 2016: Stop Male Suicide
- Tahun 2019: Making a Difference for Men and Boys
- Tahun 2020: Better Health for Men and Boys
- Tahun 2021: Black Men's Health Matters
- Tahun 2022: Men and Mental Health
- Tahun 2023: Men and the Environment

Tujuan Hari Pria Internasional

Hari Pria Internasional memiliki enam tujuan utama, melibatkan peningkatan kesadaran akan kesehatan fisik dan mental pria, promosi kesetaraan gender, penghormatan hak-hak pria dan anak laki-laki, pengakuan prestasi mereka di berbagai bidang, dorongan untuk menjadi teladan yang baik, dan pembangunan hubungan harmonis antara pria dan wanita.

Dengan perayaan setiap 19 November, Hari Pria Internasional menjadi momen untuk menghargai peran positif dan konstruktif yang dimainkan oleh pria dan anak laki-laki dalam masyarakat, keluarga, dan lingkungan. Caranya merayakan pun beragam, mulai dari mengucapkan selamat, mengadakan acara, hingga menggalang dana.***

Halaman:

Editor: Rangga Putra

Sumber: Men's Health Network


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x