Mengalami Kesulitan Saat Menelan, Pria di Singapura Periksa ke Dokter dan Temukan Makhluk ini di Tenggorokan

- 24 Juli 2023, 20:45 WIB
Ilustrasi gurita hidup.
Ilustrasi gurita hidup. /Pixabay/Laborratte/

ZONA SURABAYA RAYA - Selalu berhati-hatilah ketika menyantap sebuah hidangan makanan, alih-alih puas dengan sajian makanan tersebut justru hal mengerikan yang bakal terjadi.

Seperti yang dialami seorang pria di Singapura, di mana dirinya mengalami gangguan yakni susah menelan dan muntah.

Setelah memeriksakan ke dokter, hal yang mengerikan terungkap.

Dokter di Rumah Sakit Tan Tock Seng, Singapura, kaget bukan main setelah menemukan seekor gurita utuh yang tersangkut di tenggorokan pasien.

Baca Juga: Dilarang Masuk Restoran Karena Pakai Celana Pendek, Pria ini Malah Kenakan Sarung dan Begini Endingnya

Pasien tersebut, seorang pria Singapura, sebelumnya mengalami kesulitan menelan dan ketidaknyamanan di tenggorokan sebelum pergi ke rumah sakit.

Dirinya menyadari ada yang tidak beres karena muntah setelah makan, yang ternyata mengandung gurita.

Dilansir New York Post, Senin 24 Juli 2023 dokter lalu melakukan CT scan pada pasien dan menemukan benda padat di tenggorokannya.

Kemudian, pasien menjalani oesophagogastroduodenoscopy, pemeriksaan pencernaan yang melibatkan tabung fleksibel dengan kamera.

Baca Juga: Akibat Kerusuhan di Prancis, Sebuah Toko di Kota Lyon jadi Sasaran Penjarahan

Di mana dalam pemeriksaan tersebut memperlihatkan gurita dengan tentakel yang tersangkut 2 inci dari batas tenggorokan-lambung.

Upaya awal untuk mendorong atau mengeluarkan gurita tersebut tidak berhasil, sehingga paramedis harus mengarahkan endoskop melewati gurita ke dalam perut dan melakukan retrofleksi.

Kemudian, menggunakan pinset, kepala gurita diambil dan dikeluarkan dari pasien.

Beruntung, pasien Singapura tersebut pulih dengan baik setelah operasi dan dipulangkan setelah dua hari.

Baca Juga: Mengejutkan! Para Astronom Temukan Lubang Hitam Raksasa yang Besarnya 30 Kali Ukuran Matahari

Dari kejadian tersebut hendaknya kuta lebih teliti dan waspada ketika menyantap sebuah hidangan, terlebih jika sajian tersebut adalah gurita utuh.***

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah