Ratu Drakor 2022, Ini 5 Aktris Korea yang Mendominasi Tahun 2022: Kim Go Eun, Park Eun Bin, dan Lainnya!

- 28 Desember 2022, 08:11 WIB
Tang Wei, Kim Go Eun, dan Park Eun Bin.
Tang Wei, Kim Go Eun, dan Park Eun Bin. /NETFLIX/VOGUE/ELLE

ZONA SURABAYA RAYA - Dari bulan Januari hingga Desember, tahun 2022 dipenuhi dengan deretan drakor yang luar biasa.

Coba tebak? Deretan drakor tersebut dibintangi oleh para aktris wanita yang luar biasa pula.

Mereka memamerkan kemampuan akting yang luar biasa dan penampilan yang imersif.

Berikut adalah 5 Ratu Drakor, aktris Korea yang mendominasi tahun 2022 (tanpa urutan tertentu!).

Baca Juga: Some Day or One Day Rilis 2023, Ini 5 Drakor Hits yang ternyata Remake dari Drama Taiwan

  • 1. Kim Hye Soo

Aktris Kim Hye soo dalam Juvenile Justice
Aktris Kim Hye soo dalam Juvenile Justice Instagram/@hs_kim_95

Pada tahun 2022 saja, Kim Hye Soo telah muncul dalam dua serial Netflix yang diakui secara internasional.

Dua drakor tersbut antara lain drama hukum "Juvenile Justice" dan drama sejarah "Under the Queen's Umbrella".

Baca Juga: 4 Drakor Jelek tapi Banyak yang Suka karena Jajaran Cast yang Bertabur Bintang

Dari menjadi hakim yang dingin yang memberikan hukuman maksimal hingga menjadi ibu yang penyayang, Kim Hye Soo menguasai perannya.

Tanpa diragukan lagi, dia pasti salah satu kebanggaan Korea Selatan dalam hiburan.

  • 2. Tang Wei

Tang Wei.
Tang Wei. Instagram

Meskipun orang asing, aktris China Tang Wei membuktikan bahwa dia setara dengan aktris Korea Selatan ketika dia comeback.

Penampilannya yang luar biasa diganjar penghargaan melalui film pemenang awards "Decision To Leave."

Dia memikat publik dengan penampilannya yang mengasyikkan.

Sehingga dia bahkan membawa pulang penghargaan Aktris Terbaik di Blue Dragon Film Awards ke-43 November lalu.

Baca Juga: 5 Bintang Drakor paling Kontroversial Tahun 2022, Ada yang Melarang Pacarnya Beradegan Intim

Tang Wei bukan hanya inspirasi China, tapi hanya Asia.

Dengan ini, banyak penggemar yang tidak sabar untuk melihat lebih banyak tentang dirinya di layar besar dan kecil!

Baca Juga: 7 Drakor Ini akan Membuka Mata Kamu tentang Arti Kehidupan dan Kemanusiaan

  • 3. YoonA

YoonA SNSD (Girl Generation).
YoonA SNSD (Girl Generation). Instagram/@tvn_drama

YoonA juga mendominasi tahun ini baik sebagai idola maupun aktris.

Setelah comeback dengan lagu baru Girls' Generation "Forever 1", dia membuka paruh kedua tahun 2022 dengan tampil di drakor "Big Mouse".

Yoona tidak hanya memukau publik dengan keterampilan aksinya, tetapi dia juga membuat penonton menangis dengan sinkronisasi yang luar biasa dengan karakternya.

Secara khusus, ia juga membuat comeback yang ditunggu-tunggu di layar perak dengan film "Confidential Assignment 2: International".

  • 4. Kim Go Eun

Kim Go Eun (kiri) dalam lanjutan Little Women Episode 12 Link Nonton
Kim Go Eun (kiri) dalam lanjutan Little Women Episode 12 Link Nonton

Ratu drakor lain yang mendominasi tahun 2022 adalah Kim Go Eun!

Dia melompat dari satu genre ke genre lainnya, dan berhasil semuanya!

Baca Juga: 4 Drakor dan Film yang Tayang di Netflix Tahun 2023, Drama Korea Mana yang paling Kamu Nantikan?

Dari "Yumi's Cells" hingga "Little Women", Kim Go Eun membuat gebrakan di saluran domestik dan luar negeri.

Aktris ini juga mengantongi pujian tertinggi di Penghargaan Blue Dragon Series ke-1 dan Blue Dragon Movie Awards ke-33.

Baca Juga: 5 Drakor Seru dengan Plot Twist Ending yang Mind Blowing: Flower of Evil, Big Mouth, Apa Lagi?

  • 5. Park Eun Bin

Park Eun BIn sebagai Woo Young Woo dalam Extraordinary Attorney Woo.
Park Eun BIn sebagai Woo Young Woo dalam Extraordinary Attorney Woo. ENA

Last but not least adalah Park Eun Bin yang dengan sangat baik berubah menjadi Woo Young Woo.

Dia berperan sebagai seorang pengacara autis yang mencintai hukum dalam drama roman hukum "Extraordinary Attorney Woo"!

Dengan sinkronisasi mulus dengan karakternya, Park Eun Bin menerima pujian kritis dari seluruh dunia.

Ia bahkan mencatatkan rating tertinggi dalam sejarah ENA Channel.

Selain itu, serial roman sejarah 2021-nya "The King's Affection" di mana dia tampail sebagai Raja.

Baca Juga: 3 Drakor Hits Tahun 2022 dengan Ending paling Mengecewakan, Tidak sesuai Ekpektasi, Awas Spoiler!

Hal itu membuat sejarah sebagai drama Korea Selatan pertama yang memenangkan Penghargaan Emmy Internasional.

Itulah 5 Ratu Drakor, deretan aktris Korea Selatan yang mendominasi tahun 2022.

Ngomong-ngomong, siapa Ratu Drakor favorit kamu? ***

Ikuti berita-berita terkini dari Zona Surabaya Raya di Google News KLIK DI SINI.

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah