Jerinx yang Biasa Galak Akhirnya Minta Maaf, Ujungnya Lolos tak Ditahan

- 14 Agustus 2021, 19:40 WIB
Jerinx Akhirnya Minta Maaf, Ujungnya Lolos tak Ditahan
Jerinx Akhirnya Minta Maaf, Ujungnya Lolos tak Ditahan /Pikiran Rakyat/ Muhammad Rizky Pradila/

ZONA SURABAYA RAYA - Drummer grup band SID, I Gede Ari Astina alias Jerinx akhirnya meminta maaf kepada pegiat sosial, Adam Deni, terkait kasus dugaan pengancaman.

Jerinx pun kemudian tak ditahan penyidik Polda Metro Jaya. Namun suami model seksi Nora Alexandra ini tetap berstatus tersangka dan kasus hukumnya tetap berlanjut.

Hal itu setelah Polda Metro Jaya menfasilitasi pertemuan Jerinx dengan Adam Deni, Sabtu, 14 Agustus 2021. Mediasi berlangsung sekitar satu jam.

"Terlapor saudara J sudah minta maaf dan pelapor sudah menerima maaf secara pribadi apa yang disampaikan saudara J betul dia yang melakukan ancaman melalui media elektronik," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus dikutip Zona Surabaya Raya dari PMJ News.

Baca Juga: Datangi Mapolda Jatim Terkait Kasus Prof. E, Pendekar : Masalah Perdata Bukan Pidana

Meski begitu, Adam Deni meminta proses hukum terhadap Jerinx tetap berlanjut meski dirinya sudah memaafkan musisi asal Bali tersebut.

"Secara pribadi diterima maafnya, tapi AD (Adam Deni) minta proses hukum tetap berjalan. Pelapor meminta proses hukum tetap berjalan sesuai dengan perundang-undangan yang ada," lanjut Yusri.

Yusri menegaskan mediasi yang dilakukannya itu karena Polri tetap mengedepankan restorative justice untuk menyelesaikan perkara tersebut.

Baca Juga: Beredar Informasi Vaksin Dosis 1 dan 2 di RSAL Surabaya, Cek Faktanya!

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah