Investasi yang Kondusif, Kayu Sorotan Utama Perdagangan

- 26 Desember 2023, 11:14 WIB
Ilustrasi investasi saham
Ilustrasi investasi saham /rawpixel.com/Freepik

ZONA SURABAYA RAYA – Tahun 2023 menjadi periode yang penuh refleksi bagi para pelaku pasar modal di Indonesia, terutama dalam perdagangan saham. Investor menunjukkan optimisme yang signifikan, dan saham KAYU (kode saham) menjadi sorotan utama dengan aktivitas perdagangan yang sangat aktif.

Dalam menghadapi tantangan dan dinamika ekonomi global, pasar modal Indonesia menunjukkan ketangguhan dan kepercayaan investor yang semakin meningkat. Saham KAYU menjadi bukti konkret dari ketertarikan investor terhadap sektor ini.

Hal ini seperti yang dikatakan Shifa Safina Basalamah, Sekertaris Perusahaan saat di hubungi melalui telepon genggamnya, Surabaya, Jawa Timur, Selasa, 26 Desember 2023.

"KAYU semakin memperkuat posisinya di pasar dengan menandatangani kontrak penjualan 50 kontainer kayu dengan pembeli dari Korea" lanjutnya.

Baca Juga: Mau Dapat Bansos PKH Balita Rp 3 Juta per Tahun, Ini Syarat dan Caranya!

Tak hanya itu, lanjut Shifa, KAYU juga Segera berhasil meraih investasi yang signifikan dari seorang investor asal Singapura, yang akan ditujukan untuk mendukung proyek reboisasi perusahaan Kontrak penjualan 50 kontainer kayu ke Korea menunjukkan kepercayaan yang tinggi dari pasar internasional terhadap kualitas dan keberlanjutan produk KAYU.

Selain kontrak penjualan, KAYU juga mengumumkan bahwa mereka telah berhasil mengamankan investasi yang cukup besar dari seorang investor asal Singapura yang memiliki minat kuat dalam proyek reboisasi.

"Dana investasi ini akan digunakan untuk mendukung program reboisasi KAYU yang bertujuan untuk mengimbangi dampak penebangan yang dilakukan oleh perusahaan" ujarnya.

Data perdagangan saham KAYU selama periode 2023 menunjukkan peningkatan signifikan dalam volume perdagangan dan nilai kapitalisasi pasar.

Halaman:

Editor: Budi W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x